Follow Us

Supercell Mengumumkan Pertandingan Clash Royale

Alexius Aditya - Kamis, 05 April 2018 | 20:09
Supercell Mengumumkan Pertandingan Clash Royale

Clash Royale kembali memberikan kejutan setelah lama absen terdengar. Kali ini Supercell mengumumkan pertandingan Clash Royale yang diikuti oleh tim dari Amerika Utara dan Eropa. Delapan tim dari masing-masing region sudah tidak bisa dianggap enteng. Satu diantaranya bahkan telah memenangi kejuaran Vainglory tahun 2017 lalu. Nama-nama tim tersebut diantaranya, Immortals, Complexity, Team Liquid, dan Tribe Gaming.

Immortals Mobile adalah yang kali pertama mengumumkan namanya di pertandingan tersebut pada bulan Agustus lalu. Mereka juga mengenalkan pemain pertama yang bernama Joshua “ah craaap” Sharon, serta pelatih mereka yang bernama TrainerLuis. TrainerLuis sendiri sebenarnya adalah pemain yang kemudian berubah haluan menjadi pelatih.

Sebelumnya mereka telah menjadi representasi dari Immortals Mobile di kompetisi SXSW Clash Royale, tetapi karena alasan tertentu, timnya berubah anggota. Immortals Mobile adalah sebuah tim dibawah organisasi Immortals, yang saat ini juga mempunyai tim yang bermain Dota 2 dan Super Smash Bros. Tidak hanya itu saja, Immortals Mobile juga memiliki tim sendiri untuk bermain Arena of Valor. Jelas, mereka tidak bisa diremehkan.


Baca Juga:

Akan ada tim lain yang ikut bertanding juga yang mempunyai kemampuan terbaik di bidangnya, jadi saya sangat menantikan hasil dari kejuaraan ini. Karena struktur pertandingan yang unik, maka mana saja tim yang akan ikut bertanding beserta jadwalnya masih belum bisa dipastikan. Saya akan terus memantau pertandingan ini. Dan saya rasa kamu juga pasti telah menantikannya bukan?

Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.


14 Games di iOS yang Sedang Dalam Tahap Soft Launch (Part 1)


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Alexius Aditya

Latest