Follow Us

Cara Mudah Melihat Daftar Layanan Berlangganan di App Store

Bagus Hernawan - Senin, 09 April 2018 | 14:50
Cara Mudah Melihat Daftar Layanan Berlangganan di App Store

Layanan berlangganan di App Store mendapatkan perubahan besar sejak 2 tahun lalu. Beberapa hal paling menarik dari aturan fitur berlangganan yang baru adalah mendukung beragam kategori aplikasi termasuk games dan sistem bagi hasil yang lebih baik untuk pengembang. Namun meskipun sudah lebih lengkap, Apple tidak punya cara yang singkat untuk melihat daftar layanan berlangganan yang kamu ikuti.

Hal ini dikeluhkan oleh Ryan Jones, mantan karyawan Apple yang sekarang mengembangkan aplikasi Flighty. Keluhannya ini membuahkan hasil yaitu menemukan tautan langsung untuk akses daftar layanan berlangganan. Tautan tersebut dapat kamu akses di iOS atau macOS dan langsung membuka aplikasi iTunes Store atau iTunes di Mac. Agar lebih mudah, Ryan menghubungkan tautan ini ke website yang dia buat yaitu Manage Apple Subscription.

Dari hasil percobaan tim MakeMac, tautan ini terbukti langsung membuka bagian Subscriptions di iTunes. Saya bisa melihat beragam layanan berlangganan yang sedang digunakan dengan cepat, tanpa masuk ke bagian pengaturan atau langkah yang biasanya kamu kenal. Dari bagian Subcriptions, saya juga bisa menghentikan layanan berlangganan yang sedang digunakan, mengganti ke pilihan layanan berlangganan lain yang tersedia atau beberapa hal lainnya.

Baca Juga:

Cara Cek Layanan Berlangganan Lewat Settings di iOS 11

Jika kamu memerlukan cara normal untuk mengecek daftar layanan berlangganan yang sedang digunakan, berikut ini panduannya:

  1. Masuk ke Settings – Profile (ikon dan foto pengguna di bagian atas).
  2. Pilih iTunes & App Store.
  3. Tekan bagian Apple ID – View Apple ID.
  4. Scroll ke bawah hingga menemukan bagian Subscriptions.
Apakah kamu menggunakan layanan berlangganan di App Store? Layanan apa saja yang kamu gunakan? Bagikan di kolom komentar ya!

Hati-Hati Saat Menyimpan Apple ID dan Password!

[source site_name = “Lifehacker” site_url = “https://www.lifehacker.com.au/2018/04/use-this-easy-url-to-manage-your-ios-subscriptions/”][/source]

Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Bagus Hernawan

Latest