Follow Us

Kenapa Notifikasi Update iOS 12 Beta Muncul Terus Menerus? (Update)

Bagus Hernawan - Jumat, 31 Agustus 2018 | 10:13
Kenapa Notifikasi Update iOS 12 Beta Muncul Terus Menerus? (Update)

Sejumlah Sahabat MakeMac melaporkan bahwa mereka mendapatkan notifikasi update iOS 12 Beta sejak pagi ini, Jumat 31 Agustus 2018. Padahal jika dicek pada bagian Settings – General – Software Update, iOS 12 Beta yang sedang mereka gunakans udah dalam posisi versi terbaru. Bahkan kabarnya hal serupa juga dialami oleh sejumlah pengguna iOS 11 baik dalam versi pengguna umum dan Beta.

Saya pribadi juga mengalami hal yang sama, notifikasi iOS 12 Beta tampil secara berulang-ulang. Bahkan setiap akses perangkat dari mode Lockscreen, membuka aplikasi atau kegiatan rutin lainnya.

Stiap buka kunci muncul ginian pic.twitter.com/JjfnQj9eb5

— Mohammad Ishomuddin (@ishom19) August 31, 2018

@makemac ini knpa muncul trs ya? Padahal udh update. pic.twitter.com/4OfQCWZO5I

— ƨ հ ε ι ʀ α (@shannisa890) August 31, 2018

@makemac min, kenapa setiap hari (pagi) muncul notif utk update os ya? Tp di setting udah up to date. Posisi sekarang 11.4.1 (15G5077a). Ini pake 5s. ???????? pic.twitter.com/0OJ8JrHT7u

— sam suil ಠ_ಠ(@samsuiiil) August 31, 2018

Guilherme Rambo, pengembang iOS yang juga jurnalis di 9To5Mac memberikan prediksi dari error tampilan update iOS 12 Beta tersebut. Menurut Guilherme, hal ini terjadi karena salah satu bagian dari Springboard yang berjalan dengan mode kalkulasi tanggal dan waktu. Metode ini akan mendeteksi versi iOS 12 Beta yang kamu gunakan akan segera digantikan dengan versi baru.

It looks like this method in Springboard does some date/time calculations to determine if the current build is about to expire, every time the cover sheet gets dismissed. For some reason, the latest builds of iOS 12 think they’re about to expire. (@davedelong :P) pic.twitter.com/HWe7C0NnIT

— Guilherme Rambo (@_inside) August 31, 2018

Hingga artikel ini tim MakeMac bagikan, belum ada metode yang ampuh untuk mencegah notifikasi iOS 12 Beta Update ini muncul terus menerus. Kita hanya bisa menunggu Apple untuk menutup masalah ini dari iOS 12 Beta versi berikutnya atau mungkin cara lain dari sisi server.

Update iOS 12 pertama kali dikenalkan pada WWDC 2018. Versi terbaru dari sistem operasi untuk iPhone, iPad dan iPod Touch ini sudah mendapatkan sejumlah versi Beta untuk Apple Developer dan pengguna umum. Apple biasanya akan merilis iOS baru setelah mengenalkan iPhone baru di tahun tersebut. Untuk tahun ini acara Apple Special Event akan berlangsung tanggal 12 September 2018 mendatang.

Update (1 September 2018)

Apple sudah merilis perbaikan untuk masalah ini. Yaitu dengan update iOS 12 Developer Beta 12. Silakan segera unduh agar kamu tidak mendapatkan error berupa notifikasi update iOS 12 terus menerus.

Source : MakeMac.com

Editor : Bagus Hernawan

Latest