Follow Us

Mengenal Fitur Group Notifications dan Instant Tuning di iOS 12

Bagus Hernawan - Rabu, 19 September 2018 | 15:00
Mengenal Fitur Group Notifications dan Instant Tuning di iOS 12

Salah satu peningkatan fitur yang ada di iOS 12 adalah Notifications. Lengkapnya adalah 2 fitur bernama Group Notifications dan Instant Tuning. Mari kita bahas keduanya untuk semakin memaksimalkan penggunan iOS 12.

Group Notifications

Tampilan notifikasi di iOS 11 memang agak menyedihkan. Urutannya berdasarkan waktu dan tidak mengenal kelompok notifikasi berdasarkan aplikasi yang kamu gunakan. Kini Apple telah memperbaiki hal tersebut dengan Group Notifications.

Fitur Group Notifications berguna untuk mengelompokkan notifikasi yang kamu terima secara otomatis atau berdasarkan aplikasi tersebut. Tampilan notifikasi yang sudah mendapatkan Group Notifications seperti kertas bertumpuk yang dapat kamu tekan dan baru keluar notifikasi lain di bawahnya.

Dari pengalaman tim MakeMac, Group Notifications dalam mode otomatis akan merapikan notifikasi berdasarkan pengirim pesan ya dan minimal harus ada 3 pesan atau lebih. Sedangkan mode Group Notifications dalam mode aplikasi akan menggabungkan semua notifikasi dari aplikasi yang sama dalam 1 tumpukan.

Berikut ini panduan untuk mengatur Group Notifications di iOS 12:

  1. Masuk ke Settings – Notifications.
  2. Pilih aplikasi yang ingin kamu ubah pengaturannya.
  3. Scroll ke bagian bawah, akses pengaturan Notification Grouping.
  4. Ganti pengaturan di dalamnya dengan mode Automatic, By App atau Off untuk mematikan.
Masih di bagian pengaturan yang sama, kamu juga dapat mengatur mode Show Previews untuk menyebunyikan isi pesan dari notifikasi tersebut pada mode layar terkunci.

Semua aplikasi yang sudah mendukung Group Notifications akan mendapatkan pengaturan Notification Grouping dalam mode Automatic. Jika aplikasi tersebut belum mendukung iOS 12, mungkin akan ada beberapa error atau pengelompokan notifikasi belum maksimal.

Baca Juga:

Instant Tuning

Apakah kamu sering mendapatkan notifikasi yang datang di waktu tidak tepat? Misalkan sebuah games baru yang sering mengganggu di jam kerja atau lainnya. Jika sebelumnya kamu harus mematikan pengaturan notifikasi lewat aplikasi Settings, kini ada Instant Tuning untuk mengatur notifikasi langsung dari Notifications Center.

Berikut ini panduan untuk menggunakan Instant Tuning di iOS 12:

1 2

Editor : Bagus Hernawan

Latest