Follow Us

(Video) 8 iPhone Dijadikan Alas Rem Mobil Porsche

Andri Alfansyah - Rabu, 12 Agustus 2015 | 10:22
(Video) 8 iPhone Dijadikan Alas Rem Mobil Porsche

Apa menurutmu hal gila yang bakal seseorang lakukan jika memiliki sejumlah iPhone dan sebuah mobil merek Porsche? Melindasnya dengan mobil sport itu mungkin adalah yang mainstream. Oleh karena itu seorang YouTuber dengan nama akun EverythingApplePro melakukan hal yang lebih mencengangkan dalam postingan video terbarunya.

EverythingApplePro menggunakan 8 iPhone untuk dijadikan sebagai pengganti alas rem mobil Porsche Carrera 911 keluaran tahun 2012. iPhone yang ia gunakan terdiri atas empat iPhone 5s untuk alas rem di bagian depan dan empat iPhone 4s di bagian belakang. Hal itu dilakukannya untuk mengetahui apakah iPhone mampu menghentikan mobil Porsche yang melaju dengan kecepatan 96 km per jam.

Dalam pengujiannya, EverythingApplePro mencoba dalam tiga kecepatan, 32km/jam, 64km/jam, dan 96km/jam. Tapi pengujian ini pun memunculkan kekhawatiran sendiri manakala mobil direm di kecepatan 32km/jam terasa tidak mulus dan menggores disc brake.

Lebih parah lagi adalah ketika mengeremnya pada kecepatan 64km/jam sempat terjadi hal yang menakutkan di dalam disc brake, yaitu munculnya api. Lantas bagaimana hasilnya ketika direm di kecepatan 96km? Jelasnya, simak saja videonya di bawah ini:

Can You Use 8 iPhones as Brakes To Stop A Speeding Porsche 911? 60MPH With 4 iPhone 5S & 4 iPhone 4S Phones Replacing Brake Pads.

Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.


Baca juga:


Mengagumkan untuk diketahui bahwa satu iPhone 4s lebih tahan banting ketimbang iPhone 5s. Dalam pengujian, hanya ada satu iPhone 4s yang sedikit berfungsi walau sudah tidak berbentuk. Namun begitu, kamu sangat tidak disarankan untuk mencoba menggunakan iPhone sebagai pengganti rem mobilmu.


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Andri Alfansyah

Latest