Apple hari ini meluncurkan Entrepreneur Camp, sebuah program pelatihan yang dirancang untuk menciptakan peluang baru bagi bisnis berbasis aplikasi, khususnya yang dimiliki atau dipimpin oleh perempuan.
Untuk bergabung dalam Entrepreneur Camp, usaha bisnis tersebut harus didirikan atau dipimpin oleh perempuan dan setidaknya memiliki satu wanita di bagian pengembangan aplikasi. Syarat lainnya adalah usaha bisnis itu punya aplikasi atau purwarupa aplikasi yang memanfaatkan teknologi Apple untuk mencapai misi mereka.
Program percobaan untuk Entrepreneur Camp akan dimulai pada Januari 2019, pendaftarannya sudah dibuka mulai sekarang.
Tim Cook selaku CEO Apple memberikan penjelasan bahwa Apple sangat bangga dapat membantu mengembangkan kepemimpinan wanita dalam komunitas developer lewat Entrepreneur Camp.
“We’re proud to help cultivate female leadership in the app development community with the new Apple Entrepreneur Camp, and we’re inspired both by the incredible work that’s already happening, and what’s sure to come.”Baca Juga:
- Developer Halide: Kamera iPhone Xs Tidak Punya #BeautyGate
- Apple Tunjuk Binus University Jadi Pusat Pelatihan TI di Indonesia
Entrepreneur Camp akan mengadakan sesi secara triwulanan, dengan cohort dari 20 perusahaan aplikasi yang diterima untuk setiap sesinya.
Dalam sesi uji coba, Entrepreneur Camp akan melibatkan 10 perusahaan.
Setelah diterima, setiap perusahaan akan memiliki kesempatan untuk mengirim tiga peserta ke Cupertino, California untuk program imersif dua minggu di kampus Apple.
Fasilitas yang diberikan termasuk panduan pemrograman secara privat dengan para insinyur Apple, sesi desain, teknologi, dan pemasaran di App Store.
Tidak hanya itu, peserta Entrepreneur Camp juga dapat memperoleh bimbingan dan dukungan berkelanjutan dari perwakilan Apple Developer.
Setiap perusahaan yang berpartisipasi juga akan menerima 2 tiket ke WWDC di tahun berikutnya.
Masih dikutip dari Apple Newsroom, pengusaha perempuan terus menghadapi tantangan memperoleh pendanaan, pelatihan dan dukungan dalam membuat startup. Dalam data yang dibagikan, pengusaha perempuan hanya meneriman $1.9 Miliar dari VC (Venture Capital) dalam pendanaan di tahun 2017. Sedangkan pengusaha pria ada di angka $83.1 Miliar.
Meskipun sangat kecil dalam hal meraih pendanaan, bisnis yang dimiliki wanita tumbuh lebih dari dua kali lebih cepat daripada rata-rata nasiona di Amerika Serikat. Perusahaan yang dimiliki pengusaha perempuan memberikan pengembalian investasi 35 persen lebih tinggi dibandingkan startup teknologi yang dipimpin oleh laki-laki.
Tertarik untuk mendaftar? Silakan masuk ke laman developer.apple.com/entrepeneur-camp untuk penjelasan lengkap dan selamat mendaftar ya!