Banyak sekali aplikasi dan games yang hadir setiap minggunya. Tim MakeMac sudah mengumpulkan beberapa aplikasi dan games tersebut, supaya kalian dapat mengunduhnya untuk membuat akhir minggu menjadi lebih seru dan menarik. Berikut daftarnya:
Hexo Brain (iOS/ Gratis)
Hexo Brain adalah game puzzle yang dapat membantu kamu mengasah logika dan otak untuk berpikir sistematis dengan cepat.
Di setiap level Hexo Brain ada beberapa objek segi enam yang harus kamu tempatkan sesuai urutan. Bisa berdasarkan gradasi warna, angka di dalamnya atau beberapa lainnya.
Terdapat lebih dari 90 level di Hexo Brain yang dapat kamu mainkan secara bebas dan cocok untuk segala usia. Selamat mengasah logika di Hexo Brain!
Boost Buddies (iOS/ Gratis)
Menjadi kucing kecil yang sedang mencoba perangkat terbang di dalam gua adalah permainan utama di Boost Buddies.
Kamu hanya perlu menggunakan kendali yang sangat mudah di Boost Buddies yaitu tekan layar untuk terbang dan ambil mahkota di bagian atas. Awas, banyak rintangan yang harus dihindari untuk menyelesaikan misi di Boost Buddies ya!
Linn: Path of Orchards (iOS)
Crescent Moon merilis game baru mereka berjudul Linn: Path of Orchards di akhir pekan ini.
Linn: Path of Orchards menggunakan genre platformer dengan dunia fantasi yang mengajak kamu bermain puzzle di tempat yang terus berputar.
Bantu karakter bernama Aban untuk menyusuri kuil yang hilang di langit dan dapatkan kembali cahaya dari pohon kehidupan.
Penasaran? Segera unduh dan selamat bermain ya!
Download Linn: Path of Orchards
Pocket Lists: To-Do Checklist (iOS/ Gratis)
Sesuai namanya, Pocket Lists: To-Do Checklist adalah aplikasi pencatat to-do list yang dapat kamu gunakan untuk mencatat beragam hal penting.
Mulai dari daftar belanjaan, kegiatan yang harus dilakukan di akhir pekan atau mungkin pekerjaan bersama rekan kerja.
Pocket Lists: To-Do Checklist mendukung mode catatan bersama pengguna lain yang bisa berkolaborasi dengan mudah. Semua jenis catatan yang biasa kamu buat juga dapat dikerjakan di aplikasi ini.
Download Pocket Lists: To-Do Checklist
Stocard (iOS/ Gratis)
Punya banyak Loyalty Card yang biasa kamu bawa di dalam dompet? Silakan gunakan Stocard untuk memindai semuanya dan tinggalkan kartu fisik tersebut di rumah.
Ya, Stocard dapat mengarsipkan barcode di nsemua Loyalty Card yang biasa kamu bawa, ke dalam sebuah aplikasi secara lengkap dan mudah. Saat memerlukan sebuah kartu, tinggal buka Stocard dan tunjukkan ke kasir atau bagian CS.
Akses Stocard juga bisa dilakukan di Widget Notification Center dan tentunya mendukung mode pencarian.
ExpanDrive (macOS)
Punya banyak layanan cloud service yang sering kamu gunakan? Coba instal ExpanDrive untuk mengkases semuanya menjadi lebih mudah.
Aplikasi ini akan menampilkan semua cloud service yang kamu miliki di bagian Menu Bar seperti melihat data di dalah Flash Drive.
Dukungan cloud service yang lengkap, cara akses yang mudah dan tampilan yang ringkas adalah beberapa hal terbaik di aplikasi ini.
Jika kamu ingin membeli ExpanDrive dalam harga diskon terbaik, silakan gunakan program promo dari BundleHunt bulan ini ya!