5 Detail Penting Tentang AirPods 2 yang Wajib Kamu Tahu, Simak

Kamis, 27 Juli 2023 | 12:20

AirPods 2 dengan Wireless Charging Case

Makemac - Setelah cukup lama dinanti Apple Fanboy, produk AirPods 2 akhirnya resmi rilis.

Dibalik tampilannya yang biasa saja atau bisa saya bilang tidak banyak berubah dibandingkan AirPods pertama, ternyata ada sejumlah hal penting di AirPods 2 yang harus kamu tahu.

Fakta Tentang AirPods 2

Simak artikel dari MakeMac yang membahas 5 hal penting dari AirPods 2 ya!

1. Tipe dan Harga AirPods 2

Harga AirPods 2

Produk Airpods 2 dibagi menjadi 2 tipe berdasarkan Charging Case yang digunakan.

Pertama adalah AirPods 2 dengan Wireless Charging Case, dijual dengan harga $199. Kamu bisa mengisi baterai ke Charging Case ini menggunakan perangkat Wireless Charger atau kabel Lightning.

Kedua adalah AirPods 2 dengan Standar Case yang proses pengisian baterainya memerlukan kabel Lightning. Produk ini dijual dengan harga $159.

Produk berikutnya yang juga dijual oleh Apple adalah Wireless Charging Case untuk AirPods.

Aksesoris ini bisa dibeli oleh pengguna AirPods pertama yang ingin menikmati teknologi baru yaitu Wireless Charging.

Karena harga AirPods 2 dengan Standar Case sama persis dengan AirPods pertama, Apple juga sekarang sudah berhenti menjual AirPods pertama di Apple Store, Apple Online Store dan Apple.com.

2. Menggunakan Chip H1

AirPods 2

AirPods pertama hadir dengan Apple W1 chip, fokus fitur pairing ekstra mudah ke perangkat iPhone.

Kini di AirPods 2, Apple menggunakan chip Apple H1 yang disebutkan sebagai chip khusus untuk produk headphone.

Dengan Chip H1, produk AirPods 2 diklaim memiliki koneksi nirkabel yang lebih cepat dan lebih stabil.

Peningkatan kecepatan yang dicatat adalah 2x lebih cepat saat berganti ke perangkat sumber musik yang sedang aktif dan 1.5x lebih cepat untuk proses panggilan telepon.

Apple H1 Chip juga membuat produk AirPods 2 memiliki fitur “Hey Siri” yang bebas dipanggil dengan suara yang didaftarkan. Tidak perlu lagi menggunakan gesture double tap atau panggil lewat iPhone.

Masih membahas Apple H1, teknologi ini juga dapat memberikan performa lower gaming latency yang lebih baik hingga 30%.

Sehingga saat menggunakan Airpods 2 sambil bermain games atau mendengarkan podcast, kamu akan mendapatkan kualitas audio lebih berkualitas.

Baca Juga: Sebelum Membeli AirPods, Pastikan Kamu Tahu 6 Detail Penting ini

3. Performa Baterai dan Talk Time 50% Lebih Lama

AirPods 2

Performa baterai di AirPods 2 sebetulnya tidak jauh berbeda dengan AirPods pertama.

Catatan paling menarik hanya di bagian durasi waktu bicara (Talk Time) yang 50% lebih lama dibandingkan sebelumnya – kini hingga 3 jam dalam sekali pengisian baterai.

Produk AirPods 2 masih menggunakan spesifikasi 5 jam listening time dan Charging Case yang bisa menyimpan baterai untuk beberapa kali charging hingga penggunaan lebih dari 24 jam.

AirPods 2 juga mendukung quick charge atau mengisi baterai secara cepat ke masing-masing earphone. Yaitu 15 menit pengisian di dalam Charging Case untuk baterai dengan penggunaan 3 jam listening time, serta 2 jam talk time.

4. Harus Menggunakan macOS 10.14.4, iOS 12.2 atau watchOS 5.2

AirPods

Salah satu fitur terbaik di AirPods sejak versi pertama adalah mode koneksi secara otomatis saat kamu sedang menggunakan perangkat Apple lainnya, dalam 1 akun iCloud.

Kini fitur tersebut juga tetap dibawa ke AirPods 2. Bedanya adalah batasan sistem operasi yang digunakan, minimal adalah macOS 10.14.4, iOS 12.2 atau watchOS 5.2. Tentunya pengguna juga harus login di iCloud yang sama untuk setiap perangkat.

5. Engraving AirPods 2 di Apple Online Store

Jika kamu tinggal di negara yang mendukung pemesanan via Apple Online Store, ada sebuah hal baru yang akan kamu temukan saat membeli AirPods 2.

Yaitu layanan Custom Engraving untuk memberikan sentuhan lebih personal di bagian Charging Case.

Sebelumnya layanan Custom Engraving sangat populer di perangkat iPod, karena harganya yang terjangkau dan biasa dijadikan hadiah.

Berencana Membeli AirPods 2?

Secara fitur, AirPods 2 memang tidak membawa banyak hal baru jika dibandingkan generasi pertama.

Saya pribadi tidak merekomendasikan kamu untuk upgrade ke AirPods 2 jika sudah menggunakan versi pertama. Apalagi jika AirPods yang sekarang digunakan masih dalam kondisi prima – baterai tidak boros atau rusak.

Namun jika kamu belum pernah membeli AirPods sebelumnya, ini adalah waktu yang tepat untuk membeli AirPods 2 dengan sejumlah fitur barunya.

Bagaimana dengan kamu, apakah berencana membeli AirPods 2?

Baca Juga: Cara Mudah Membedakan AirPods 1 dan AirPods 2, Jangan Tertukar!

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya