Analis Mizuho Meyakini Tidak Ada Banyak Hal Baru Pada iPhone 2019

Jumat, 14 Juni 2019 | 09:26
macrumors

Meskipun belum ada kabar resmi soal spesifikasi dari iPhone 2019, namun pihak yang sudah mulai berspekulasi.

Salah satu lembaga analis finansial, Mizuho Financial Group Analyst juga punya pandagan sendiri mengenai iPhone 2019 ini.

Menurut Mizuho, iPhone yang akan rilis tahun 2019 tidak akan memiliki banyak perbedaan dibandingan dengan pendahulunya.

Baca Juga: (Rumor) Penerus iPhone XR Gunakan Baterai yang Lebih Besar Lagi

Hal ini bukan tanpa alasan, spekulasi yang beredar menyebutkan kalau iPhone 2019 ini hanyalah seri penyempurnaan dari iPhone XS dan XR.

Melihat fakta itu, Mizuho beranggapan kalau satu-satunya aspek yang berbeda hanyalah jumlah kamera yang digunakan.

Lebih lanjut, Mizuho memprediksikan kalau model tahun 2019 ini akan terdiri dari 2 buah iPhone dengan layar OLED dan 1 model dengan layar LCD.

Selain itu, fitur Force Touch yang ada di iPhone XS dan XS Max juga kemungkinan akan dihilangkan.

Satu lagi hal yang akan berubah adalah penggunaan bezel yang akan menjadi lebih tipis dari sebelumnya.

Mizuho has “high hopes” for the triple cameras and the super-wide angle lenses, “but Huawei, Samsung, and other peers have already launched multiple phones equipped with triple cameras.” Even so, it believes it is “difficult to predict” whether cameras are the correct path to recapturing market share.

Baca Juga: Apple Rilis iOS 12.3.2 Khusus untuk Perbaiki Masalah iPhone 8 Plus

Sementara untuk komponen yang digunakan, Mizuho juga meyakini iPhone 2019 ini hanya melakukan upgrade minor pada proseor yang digunakan.

Secara umum, Mizuho memang meyakini bahwa Apple hanya akan memberikan pembaharuan di sisi tampilan dan display saja.

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya