iOS 12.4.2 dan watchOS 5.3.2 Bagi iPhone, iPad, dan Apple Watch Lama

Jumat, 27 September 2019 | 10:10

iOS 12.4.2

Sepekan setelah iOS 13 rilis, Apple mulai membagikan update bagi perangkat yang tidak dapat update ke sistem operasi terbaru.

Apple bagikan iOS 12.4.2 pada perangkat yang tidak mendapat iOS 13 seperti iPhone 5S, iPhone 6, iPhone 6 Plus dan iPod Touch generasi 6.

iOS 12.4.2 Juga hadir bagi iPad yang tidak kebagian iPadOS seperti iPad Air dan iPad Mini 3.

Baca Juga: Lama Dinanti, Cloudflare Akhirnya Rilis Layanan WARP untuk iOS

Bagi Apple Watch generasi pertama dan kedua, Apple juga bagikan update watchOS 5.3.2.

Kedua Apple Watch tersebut belum mendapatkan watchOS 6 terbaru.

Namun, Apple menjanjikan bahwa watchOS 6 tetap akan hadir untuk Apple Watch generasi pertama dan kedua.

iOS 12.4.2 dan watchOS 5.3.2 membawa beberapa perbaikan untuk atasi beberapa bug, termasuk bug yang diketahui pertama kalo oleh Project Zero Google.

Bug yang pertama kali diketahui oleh Project Zero mampu membuat peretas mengambil alih perangkat ketika mengunjungi situs tertentu.

Celah tersebut kemudian sempat dimanfaatkan oleh beberapa peratas dan menimbulkan masalah diskriminasi bagi Apple di Tiongkok.

Baca Juga: Tiongkok Diduga Manfaatkan iPhone untuk Menyerang Etnis Tertentu

Celah tersebut ditemukan pada iOS 12.4.1 beberapa pekan lalu.

iOS 12.4.1 dirilis bulan lalu untuk menghilangkan celah yang dapat menyebabkan iPhone di -jailbreak.

Pada iPhone yang lebih lama seperti iPhone 5c, iPhone 5, iPad 4, dan iPod Touch generasi 5 tidak lagi mendapatkan update iOS.

Pengguna yang akan melakukan update dapat cek terlebih dahulu pada aplikasi Setting > General > Software Update.

Tag

Editor : Bagus Hernawan