Apple telah merilis iPad Pro 2002 dengan CPU A12Z yang dibekali dengan LiDAR Scanner di bagian kamera belakang.
Secara permukaan luar, iPad Pro 2020 punya desain yang sama persis dengan iPad Pro 2018 kecuali di bagian bingkai kamera belakang.
Bahkan aksesoris Magic Keyboard yang baru akan rilis Mei mendatang juga dapat digunakan oleh iPad Pro 2018.
Satu hal yang masih menjadi perhatian publik adalah CPU A12Z yang digunakan pada iPad Pro 2020. Sedangkan pada iPad Pro 2018, Apple menggunakan CPU A12X.
Baca Juga: Magic Keyboard iPad Pro Terbaru Bisa Digunakan di iPad Pro 2018
Analis TechInsights memberikan catatan terbaru bahwa CPU A12Z dan CPU A12X punya desain yang identik.
Bedanya adalah di CPU A12X, Apple menggunakan 7-Core CPU. Sedangkan di CPU A12Z, Apple menggunakan 8-Core CPU.
Dikutip dari MacRumors, sebelumnya memang sudah ada beberapa analis yang mengatakan bahwa CPU A12X punya 8-Core atau inti CPU. Namun salah satunya tidak diaktifkan oleh Apple.
Kini CPU tersebut diaktifkan oleh Apple dan diberi nama hardware baru, CPU A12Z untuk iPad Pro 2020.
Dari sejarah perangkat iOS, sebelumnya Apple tidak pernah memakai hardware CPU dari produk generasi lama ke generasi selanjutnya dengan cara seperti CPU A12Z.
Baca Juga: iPad Pro Terbaru Gunakan CPU A12Z, Mendukung Trackpad, LiDAR Scanner
Apalagi jarak antara iPad Pro 2018 ke iPad Pro 2020 sangat panjang, sekitar 18 bulan.
Selama ini perangkat iPad selalu menggunakan versi X dari CPU untuk perangkat iPhone.
Misalkan di tahun 2018, iPad Pro menggunakan CPU A12X yang diambil dari CPU A12 dari perangkat iPhone XS, XS Max dan XR.
Kenapa Apple tidak menghadirkan CPU A13X atau CPU A14X untuk iPad Pro 2020?
Beberapa prediksi menjelaskan bahwa Apple merasa bahwa CPU A12 masih sangat layak untuk digunakan pada
Namun ada juga yang yakin bahwa dengan menggunakan CPU A12Z, Apple punya lebih banyak waktu untuk CPU generasi baru di perangkat iPad berikutnya. Bagaimana menurut pendapat kamu?