Apple telah mengenalkan perangkat iPad Pro tahun 2020 di akhir Maret kemarin.
Sekarang produk tersebut sudah terdaftar di laman POSTEL Indonesia untuk mendapatkan sertifikasi dari DITJEN SDPPI untuk dapat segera dijual secara resmi di Indonesia.
Informasi ini tim MakeMac dapatkan dari laman Sertifikat Berlaku di website POSTEL Indonesia.
Terdapat 3 nama pemohon sertifikasi untuk produk iPad Pro 2020 dengan ukuran layar 11 inci dan 12,9 inci tersebut.
Yaitu PT SITCOMINDO, ERAJAYA SWASEMBADA, dan PT APPLE INDONESIA.
Perangkat iPad Pro 2020 ukuran 11 inci dibuat oleh Apple dengan Model Number A2228. Sedangkan iPad Pro 2020 ukuran 12,9 inci menggunakan Model Number A2229.
Baca Juga: iPad Pro Terbaru Gunakan CPU A12Z, Mendukung Trackpad, LiDAR Scanner
Kapan iPad Pro 2020 Dijual di Indonesia?
Biasanya setelah terdaftar di POSTEL Indonesia, produk Apple tersebut dapat segera dijual dalam waktu sekitar 3 bulan berikutnya.Itu artinya paling cepat iPad Pro 2020 baru akan dijual secara resmi di Indonesia mulai Juli atau Agustus mendatang.
Baca Juga: Magic Keyboard untuk iPad Pro Sudah Dapat Dipesan, Berapa Harganya?
Bagi kamu yang belum tahu, iPad Pro 2020 punya beberapa keunggulan dan fitur baru yang paling ditonjolkan oleh Apple.
Pertama adalah LiDAR Scanner yang dapat membuat proses pemindaian dari teknologi AR semakin akurat dan menjangkau lebih jauh.
Kedua adalah storage paling kecil sekarang ada di pilihan 128GB, kamera belakang dengan format ganda yaitu Wide dan Ultra-Wide, CPU A12Z Bionic serta beberapa detail lainnya.
Simak info lengkap seputar iPad Pro 2020 di artikel MakeMac berikut ini ya!
Apakah kamu berencana membeli iPad Pro 2020 jika sudah dijual di Indonesia? Bagikan di kolom komentar yuk!