Acara tahunan Consumer Electronics Show (CES) kembali digelar pada tahun ini.
Berbeda dari gelaran sebelumnya, CES 2021 diselenggarakan dengan format online, mengingat pandemi yang masih terjadi.
Meski begitu, kemeriahaan acara tak berkurang. Itu terlihat dari banyaknya produk elektronik baru yang unik.
Baca Juga: Aksesoris MagSafe Duo Charger Akhirnya Resmi Dijual, Berapa Harganya?
Apple sebagai salah satu raksasa teknologi tak terlalu banyak berpartisipasi di acara tersebut.
Namun, terdapat beberapa aksesoris third-party Apple yang rilis di CES 2021.
Seperti MakeMac rangkum dari MacRumors, berikut daftar aksesoris third-party Apple yang ada di CES 2021.
Baca Juga: Belkin Pamerkan Wujud Charger MagSafe iPhone 12, Berapa Harganya?
Satechi Dock5
Satechi meluncurkan produk barunya, Dock5 di CES 2021.
Dock5 merupakan charging dock yang bisa digunakan oleh semua perangkat Apple.
Menariknya, Dock5 ini mendukung penggunaan charger untuk 5 perangkat sekaligus.
Port-nya sendiri terdiri dari 2 USB-C 20W, 2 USB-A 12W, dan Qi-based wireless chagrer 10W.
Dock5 sendiri dijual dengan harga $60 atau sekitar Rp800 ribuan dan bisa dibeli di sini.
JBL Bar 5.0 Multibeam
JBL meluncurkan speaker eksternal berbasis teknologi Dolby Atmos, JBL Bar 5.0 Multibeam.
Speaker eksternal ini mendukung AirPlay 2 yang artinya cukup ideal dipakai untuk perangkat Apple.
Pengguna bisa mendengarkan lagu secara wireless melalui iPhone, iPad, dan Mac.
JBL Bar 5.0 Multibeam baru akan dijual pada musim semi 2021 dengan harga $400 atau sekitar Rp5,6 jutaan.
Baca Juga: Daftar Harga Charger MagSafe dan Power Adapter iPhone 12 Series di Indonesia
Belkin Boost Charge Pro 2-in-1
Salah satu produsen aksesoris Apple yang cukup populer, Belkin kembali meluncurkan chager MagSafe baru.
Melalui Bosst Charge Pro 2-in-1, Belkin menghadirkan charger wireless yang bisa dipakai 2 perangkat sekaligus.
Charger MagSafe ini dijual dengan harga $99,95 atau sekitar Rp1,5 jutaan dan baru tersedia pada Maret atau April mendatang.
Belkin Freedom True Wireless Earbuds
Terakhir, masih dari Belkin, kali ini mereka meluncurkan Earbuds TWS Belkin Freedom.
Earbuds TWS ini mendukung integrasi dengan aplikasi Find My Apple.
Baca Juga: Apple Rilis AirPods Pro Edisi Khusus Chinese New Year di Tiongkok
Fitur seperti environmental noise cancellation, dan dukungan Qi-based wireless charging ada di Belkin Freedom.
Ketahanannya pun diklaim mencapai 8 jam penggunaan.
Untuk harga, Belkin belum membocorkannya, namun diprediksi Belkin Freedom bakal tersedia pada Maret atau April mendatang. (*)