Apple Sukses Jual 40 Juta Unit iPhone 13 di Masa Liburan Nataru

Selasa, 04 Januari 2022 | 19:45
Apple

iPhone 13 Pink dan iPhone 13 mini Starlight

Beberapa bulan yang lalu(15/9), Applesecara resmi telah merilis smartphone iPhone 13.

Perilisan iPhone 13 dilakukan oleh Apple di acara Apple Event yang bertajuk California Streaming.

Sama seperti iPhone sebelumnya, iPhone 13 yang dirilis Apple hadir dalam 4 seri.

Keempat seri iPhone 13 adalah iPhone 13 Mini, iPhone 13, iPhone 13 Pro, dan iPhone 13 Pro Max.

Baca Juga: Permintaan dan Penawaran iPhone 13 Mulai Seimbang, Pengiriman Aman!

Waktu berlalu, penjualan iPhone 13 sejak pertama kali dirilis telah mengalami pasang surut.

Di akhir tahun 2021, banyak pihak memprediksi penjualan iPhone 13 akan melemah saat masa liburan Natal 2021 dan tahun baru 2022 (Nataru).

Namun ternyata, prediksi tersebut terbukti salah lantaran jumlah iPhone 13 yang terjual saat periode liburan Nataru tetap tinggi.

Bahan saking tingginya, penjualan iPhone 13 selama masa liburan Nataru sukses mencatatkan rekor tersendiri bagi Apple.

Melansir dari MacRumors, analis Wedbush Daniel Ives mengatakan penjualan iPhone 13 di masa liburan Nataru menyentuh angka 40 juta unit.

Penjualan tersebut tidak hanya di Amerika Serikat saja, tetapi mencakup banyak negara di seluruh dunia.

Daniel Ives menambahkan, penjualan dan permintaan iPhone 13 akan semakin menguat di tahun 2022.

Selain itu, Daniel Ives berujar bahwa Apple telah berhasil mengatasi masalah kelangkaan pasokan iPhone 13.

Hal tersebut menjadi salah satu kunci suksesApple dalam menjual 40 juta unit iPhone 13 selama libur Nataru.

Baca Juga: Pengguna iPhone 13 Keluhkan Fitur Noise Cancellation Alami Bug

Lebih lanjut, kunci sukses lain dari penjualan iPhone 13 menurut Daniel Ives ada di pasar Tiongkok.

Selama 12 bulan terakhir,penjualan seri iPhone di Tiongkok mengalami kenaikan drastis.

iPhone 13 dan iPhone 12 menjadi dua produk yang paling laku dibeli oleh publik Tiongkok.

Kedepannya, bukan tidak mungkin jumlah unit iPhone yang terjual di Tiongkok akan makin banyak mengingat tingginya antusiasime warga setempat terhadap produk-produk besutan Apple. (*)

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya