Apple akhirnya memperbarui jajaran AirPods Pro dengan meluncurkan AirPods Pro 2.
AirPods Pro 2 masih mengusung desain yang mirip dengan AirPods Pro generasi pertama.
AirPods Pro 2 membawa segudang peningkatan spesifikasi dan pembaruan fitur untuk meningkatkan pengalaman pengguna mendengarkan musik favorit.
Tak hanya itu, Apple juga memberikan upgrade fitur baru untuk charging case, mulai dari speaker hingga micorpohone.
Dirangkum dari Apple Newsroom, berikut spesifikasi, fitur, dan harga AirPods Pro 2.
Baca Juga: Apple Kena Denda dan Dilarang Jual iPhone Tanpa Charger di Brasil
AirPods Pro 2 ditenagai oleh chip H2 dengan kinerja audio yang ditingkatkan.
Apple mengungkapkan bahwa AirPods Pro 2 bekerja dengan driver dan amplifier yang didesain khusus untuk menghasilkan nada tinggi yang jernih dan tajam.
Chip H2 juga memungkinkan AirPods Pro 2 untuk menghasilkan bass yang lebihdeepdan memukau.
Chip H2 terbaru menjalankan lebih banyak fungsi dengan menggunakan algoritma komputasi untuk fitur ANC yang lebih cerdas.
Berkat dukungan chip ini, AirPods Pro 2 juga memiliki efisiensi daya yang lebih baik dan masa pakai baterai yang lebih panjang.
Touch Control memungkinkan pengguna untuk mengelola fungsi playback dengan lebih mudah dan praktiis.
Pengguna bisa menggesek (swipe) ke atas atau ke bawah untuk menyesuaikan volume. Tap 1 kali untuk memutar dan menjada musik atau menjawan dan mengakhiri panggilan. Tekan dan tahan untuk beralih antara ANC dan Adaptive Transparency.
Personalized Audio memungkinkan pengguna untuk menkustom dynamic head tracking di fitur Spatial Audio.
Spatial Audio dapat disesuaikan dengan ukuran dan bentuk kepala dan telinga penguna.
Kemudian ada pula fitur adaptive transparency yang dapat mengurangi volume suara lingkungan seperti bising aktivitas kontruksi dengan lebih baik.
Apple juga menyematkan dukungan conversation boost untuk mendengar percakapan lebih baik ketika
Apple menyediakan ukuran Ear Tips baru berukuran XS namun tetap mempertahankan ukuran small, medium, dan large.
Kemudian, Apple menyoroti charging case baru yang mendukung MagSafe Charging dan USB Lightning.
Charging case baru dilengkapi dengan chip U1 yang mendukung Find My dengan Precision Finding.
Pada bagian samping kiri, kita bisa melihat lanyard loop yang dapat digunakan sebagai tambatan untuk tali, gantungan kunci, atau aksesori lainnya.
Charging case AirPods Pro 2 dibakli speaker yang mempermudah pengguna untuk mencarinya ketika hilang dan bisa memberi peringatan ketika baterai lemah.
AirPods Pro dan casingnya juga tersertifikasi sweat and water resistant IPX4.
Pengguna bisa mengkustom AirPods Pro dengan memoji favorit.
Apple mengatakan AirPods Pro baru memberikan masa pakai baterai yang lebih lama dibandingkan generasi sebelumnya.
Kini AirPods Pro 2 memiliki listening time 6 jam dalam satu kali pengisian daya. Sedangkan charging case menyediakan hingga total 30 jam listening time.
AirPods Pro sudah bisa dipesan mulai Jumat (9/10) di AS dan akan tersedia pada 23 September 2022.
Apple mebanderol AirPods Pro 2 dengan harga USD 249 atau sekitar Rp 3,7 juta.
(*)