Microsoft kabarnya sedang mengerjakan produk earphone nirkabel.
Produk ini akan rilis di bawah nama merek Surface dan fokus dengan teknologi in-ear wireless headphones, sama seperti AirPods dari Apple.
Bocoran yang tim MakeMac dapatkan belum menginformasikan nama yang akan digunakan oleh Microsoft. Begitu juga dengan harganya.
Namun sementara produk ini akan disebut ‘Surface Buds’ selama rumornya masih belum dikonfirmasi oleh Microsoft.
The premium peripheral has opened the door to the company exploring where else they can apply the Surface branding and the next stop appears to be a pair of earbuds.Baca Juga: 6 Perbandingan Lengkap AirPods dan Galaxy Buds
Sebetulnya ini bukan produk earphone pertama dari Microsoft.
Beberapa waktu lalu ada produk bernama Surface Headphones yang dijual dengan harga $349. Namun produk ini berbentuk headphone nirkabel, bukan earphone yang lebih minimalis.
Selain Microsoft, pesaing Apple yang juga sudah membuat produk yang setara dengan AirPods adalah Samsung dengan Galaxy Buds.
Sedangkan untuk merek perusahaan headphone ada Jabra, Bose dan lain sebagainya.
Apakah kamu sudah menggunakan AirPods 2? Bagikan review singkat kamu di kolom komentar ya!