Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Batas Cellular Download di App Store Meningkat ke 200MB dari 150MB

Bagus Hernawan - Jumat, 31 Mei 2019 | 16:50
Batas Cellular Download di App Store Meningkat ke 200MB dari 150MB

Apple secara diam-diam telah mengubah aturan batasan untuk mengunduh dokumen dengan Cellular Data di perangkat iOS.

Sebelumnya kamu hanya dapat mengunduh aplikasi, games atau konten dari iTunes Store dengan batasan 150MB untuk setiap dokumen. Kini batasan tersebut ditingkatkan menjadi 200MB.

Untuk mencoba perubahan tersebut, coba masuk ke App Store dan cari games atau aplikasi dengan ukuran di atas 200MB, kemudian unduh dengan koneksi Cellular Darta.

Jika akun kamu sudah mendapatkan perubahan aturan di atas, ada notifikasi bahwa penggunaan Cellular Data untuk mengunduh aplikasi hanya berlaku untuk konten di bawah 200MB.

Baca Juga: Cara Download Aplikasi Lebih dari 150MB di App Store dengan Cellular Data

Sebetulnya batasan unduhan lewat Cellular Data ini bisa dilewati dengan trik yang pernah tim MakeMac bagikan.

Yaitu mengatur tanggal dan waktu di bagian pengaturan menjadi maju beberapa hari ke depan dengan detail pengaturan sebagai berikut.

Bagaimana tanggapan kamu dengan aturan baru dari Apple untuk batasan mengunduh lewat Cellular Data yang dinaikkan menjadi 200MB? Bagikan di kolom komentar ya!

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x