Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Kupas Tuntas YouTube Premium dan YouTube Music, Layak Dicoba?

Bagus Hernawan - Rabu, 06 November 2019 | 13:56
YouTube Premium

YouTube Premium

Cara Menggunakan YouTube Music

YouTube Music

YouTube Music

Sedikit berbeda dengan YouTube Premium, kamu bisa menggunakan YouTube Music secara gratis namun dengan beberapa batasan.

Seperti tampilan iklan di beberapa bagian, tidak mendukung algoritma pendaftaran musik favorit serta tidak bisa mengunduh musik untuk diputar secara offline.

Namun kamu juga bisa memilih langganan YouTube Music jika diperlukan.

Sebagai catatan, kamu akan mendapatkan fitur lengkap dari YouTube Music jika sudah berlangganan YouTube Premium.

Berapa Biaya Berlangganan YouTube Premium?

Berlangganan YouTube Premium for Family

Berlangganan YouTube Premium for Family

Bagi pengguna iOS, biaya berlangganan YouTube Premium adalah 79 ribu setiap bulan dengan masa uji coba gratis 3 bulan pertama.

Sedangkan untuk pengguna Family Sharing di iOS, langganan YouTube Premium adalah 119 ribu setiap bulan dengan masa uji conba gratis 1 bulan pertama.

Kamu juga bisa memilih layanan berlangganan YouTube Premium lewat website atau perangkat Android dengan harga lebih terjangkau.

Yaitu 59 ribu setiap bulan untuk pengguna individu atau 89 ribu setiap bulan untuk Family (maksimal 5 anggota keluarga).

Perbedaan harga langganan YouTube Premium di iOS dan web disebabkan oleh kebijakan App Store untuk mengambil pendapatan dari in-app purchase.

Tips bagi kamu yang ingin hemat, lakukan langganan YouTube Premium dari website youtube.com/premium. Jika sudah, akses YouTube for iOS untuk menikmati langganan tersebut.

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x