Kehadiran MacBook Pro 16 inci tentu mengundang rasa pensaran para pengamat teknologi, tak terkecuali para YouTuber teknologi.
Berbagai konten ulasan singkat dan unboxing MacBook Pro 16 inci satu per satu bermunculan di YouTube.
Namun, Youtuber satu ini membuat sebuah konten yang cukup menarik: daya tahan panas MacBook Pro 16 inci.
Baca Juga: Detail Kartu Grafis MacBook Pro 16 Inci, Seri AMD Radeon Pro 5000M
Kanal YouTube bernama Max Bench melakukan penilaian pada kemampuan MacBook Pro 16 inci mengelola panas.
Seperti diketahui bahwa panas adalah masalah klasik yang kerap dihadapi penggguna MacBook Pro 16 inci.
Namun, masalah tersebut mampu diatasi pada MacBook Pro 16 inci.
Menggunakan prosesor yang hampir serupa dengan MacBook Pro 15 inci, tentu membuat teori panas di kedua laptop tersebut sama.
Saat dilakukan uji coba, hasilnya cukup mengejutkan, MacBook Pro 16 inci mampu mengatur penggunaan kipas untuk membuang panas di dalam mesin.
Bila MacBook Pro tidak dapat mengatasi panas saat bekerja, imbasnya adalah pada performa yang turun secara perlahan.
Situasi Logic Board yang memanas dan membuat performa turun biasa disebut dengan Thermal Throttling.
MacBook Pro 16 inci mampu atasi hal tersebut dengan kehadiran peningkatan arus angin sebesar 28 persen dan pembuangan panas yang meningkat 35 persen.