Follow Us

Segera Update ke iOS 13.3 Untuk Hindari Masalah Bug AirDrop Berikut

Nicolaus Prama - Rabu, 11 Desember 2019 | 13:30
Fitur AirDrop di iOS 13

Fitur AirDrop di iOS 13

Pada Rabu, 11 Desember 2019 Apple merilis iOS 13.3 dan iPadOS 13.3 pada pengguna umum.

Update ini rilis sesuai dengan perkiraan pengamat sebelumnya.

Tak hanya membawa berbagai fitur baru, iOS 13.3 ternyata juga diam-diam memperbaiki bug yang terjadi pada AirDrop.

Baca Juga: Update iOS 13.3 dan iPadOS 13.3 Tersedia untuk Pengguna Umum

Bug ini pertama kalii ditemukan oleh seorang pengguna bernama Kishan Bagaria.

Kishan kemudian bergerak cepat dengan melaporkan bug AirDrop tersebut pada Agustus 2019 kemarin.

Diam-diam, Apple mengakui bug tersebut dan mengerjakan perbaikan pada November 2019.

Untuk mencegah bug tersebar luas, Apple meminta pada Kishan agar tidak menyebarkan informasi bug tersebut hingga perbaikan pada iOS 13.3 rilis.

Sebab, bug tersebut mampu membuat iOS dan iPadOS tidak dapat dikendalikan secara penuh oleh pengguna.

Secara sederhana, bug membuat pengguna dapat berbagi file antar perangkat iOS atau iPadOS, tetapi dapat terjadi berulang.

Bug tersebut dapat dimanfaatkan oleh peretas untuk terus mengirimkan file secara terus menerus.

Bahkan, karena terjadi secara berkesinambungan, pengguna tidak dapat melakukan aktivitas lain selain mengunci iPhone atau iPad.

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular