Follow Us

Apple Patenkan Touch ID Pada Apple Watch, Terletak di Digital Crown

Nicolaus Prama - Jumat, 07 Februari 2020 | 15:00
Digital Crown pada Apple Watch
appleinsider.com

Digital Crown pada Apple Watch

Apple rupanya tengah mempertimbangkan menyematkan Touch ID pada Apple Watch.

Hal tersebut muncul pada dokumen paten yang baru-baru ini diajukan.

Tak hanya Touch ID, Apple Watch mendatang berpotensi punya sensor cahaya.

Baca Juga: Apple Watch Kalahkan Penjualan Mac, 75% Pengguna Baru Pilih Series 3

Apple merespon permintaan para fansnya yang menginginkan agar Apple Watch memiliki fitur Touch ID.

Repon tersebut dituangkan pada dokumen paten yang telah diajukan Apple sejak 2018 silam, seperti dikutip dari 9to5mac.

Dalam paten tersebut, fitur Touch ID akan disematkan pada Digital Crown.

Digital Crown adalah tombol navigasi yang berada di samping Apple Watch.

Biasanya, Digital Crown digunakan untuk scrolling hingga kembali ke menu awal Apple Watch.

Bahkan, tak hanya menyematkan Touch ID, Digital Crown akan memiliki sensor cahaya beserta sensor gambar.

Kedua sensor tersebut disematkan bersama Touch ID.

Baca Juga: Apple Watch Beri Peringatan Potensi AFib Meski Pengguna Sedang Tidur

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya

Latest