Update iOS 14 untuk perangkat iPhone membawa sejumlah fitur baru di mode Camera.
Beberapa diantaranya mungkin terlalu tersembunyi dan belum kamu temukan sebelum membaca artikel ini.
Dalam artikel ini tim MakeMac akan mengulas 10 fitur baru di aplikasi Camera untuk perangkat iPhone dengan iOS 14. Yuk simak langsung!
1. Prioritize Faster Shooting
Sesuai namanya, pengaturan ini berguna untuk mengambil gambar secara berturut-turut dengan cepat.
Dengan fitur ini kamu bisa mengambil gambar berkali-kali secara cepat, tidak perlu loading lama atau layar hitam di antara proses jepret yang bisa membuat kamu kehilangan momen.
Pengaturan ini tersedia di bagian Settings - Camera - Prioritize Faster Shooting.
2. QuickTake
QuickTake adalah mode tekan tahan tombol jepret foto untuk beralih ke mode video.
Sebelumnya fitur ini hanya tersedia pada perangkat iPhone 11 series ketika Apple mengenalkan iOS 13.
Namun di iOS 14, QuickTake kini diperluas dukungannya hingga ke pengguna iPhone XS, iPhone XS Max dan iPhone XR.
Cara menggunakan QuickTake adalah buka aplikasi Camera lalu masuk ke mode Photo.
Silakan tekan dan tahan Shutter Button, lalu geser ke kanan untuk merekam video dengan durasi yang lebih lama.
3. Night Mode Lebih Stabil
Sering mengambil gambar di ruangan gelap dengan Night Mode menggunakan iPhone 11 Series?
Kini di iOS 14, Night Mode mendapatkan update agar kamu bisa menjepret gambar secara lebih stabil.
Fitur ini bekerja untuk Night Mode yang perlu durasi agak lama atau beberapa detik. iOS 14 akan menggunakan sensor gyroscope bawaan iPhone dan menampilkan garis (+) sebagai penanda posisi awal.
Jadi selama proses jepret Night Mode, kamu akan mendapatkan panduan untuk tetap mengikuti garis penanda yang tampil di layar.
Baca Juga: Mengenal Fungsi Indikator Titik Hijau dan Orange di iPhone iOS 14
4. Batalkan Night Mode
Masih berhubungan dengan mode jepret Night Mode, kini kamu dapat membatalkan Night Mode Photo di tengah proses jepret jika dirasa terlalu lama.
Ada tombol stop dengan ikon kotak warna putih yang dapat kamu tekan dan membuat mode mengambil foto akan dihentikan.
5. Exposure Compensation
Pengaturan Exposure di Camera perangkat iPhone selama ini digabungkan dengan mode tap to focus.
Namun sekarang di iOS 14, ada mode Exposure Compensation yang bisa diakses di deretan atas tombol Shutter.
Dengan mode Exposure Compensation baru ini, kamu bisa mengatur Exposure secara lebih mudah dan tidak tertutup sentuhan tangan pada objek yang ingin difokuskan.
6. Mirror Selfie
Mirror Selfie termasuk salah satu pengaturan baru di iPhone iOS 14 yang sederhana tetapi banyak dicari oleh para pengguna selama ini.
Dengan pengaturan ini, kamu dapat mencegah foto yang dijepret dengan kamera depan, untuk dibalik secara otomatis ketika tersimpan di Photos.
Tujuan dari mode ini adalah memberikan pengaturan apakah pengguna akan menggunakan efek mirror atau tetap seperti penampakan dari jepretan kamera depan.
Pengaturan Mirror Selfie tersedia di bagian Settings - Camera - Mirror Front Camera.
Sebagai tambahan, Mirror Selfie hanya tersedia pada perangkat iPhone XS atau yang lebih baru.
7. Preserve Exposure Adjustment
Masih berhubungan dengan Exposure Compensation, pengaturan in sekarang juga tersedia di bagian Preserve Settings.
Jika diaktifkan, maka pengaturan Exposure Compensation yang digunakan untuk menjepret sebuah gambar akan tersimpan untuk pengambilan gambar berikutnya.
Menggunakan mode Exposure Compensation di Preserve Settings sangat cocok untuk kamu yang ingin mengambil banyak gambar di sebuah tempat dengan pencahayaan yang konstan.
8. Volume Button Shutter
Setelah menghilang di iOS 13, kini Volume Button Shutter telah dikembalikan di iOS 14.
Dengan pengaturan ini, kamu dapat menekan tombol Volume untuk mengambil gambar secara cepat dan tidak perlu menyentuh layar.
Kamu juga bisa tekan dan tahan Volume Button untuk berpindah ke mode rekam video (hanya tersedia di iPhone XS atau lebih baru).
Namun kamu juga bisa mengatur mode tekan tahan Volume Up untuk menjadi mode Photo Burst dari bagian Settings - Camera.
Baca Juga: Kupas Tuntas Fitur App Library di iPhone iOS 14, Homescreen Lebih Rapi
9. Ganti Resolusi Video Lebih Cepat
Sebelumnya di iOS 13, mode rekam video di app Camera bisa menggunakan pengaturan cepat untuk ganti resolusi dan FPS dari bagian kanan atas layar. Sayangnya fitur ini hanya diberikan untuk iPhone 11 series saja.
Kini fitur ini diperluas untuk dapat digunakna pada banyak perangkat iPhone iOS 14.
Kamu bisa menekan teks dengan tulisan format resolusi dan FPS (Frame Per Second) yang akan digunakan untuk mode merekam video, tanpa perlu masuk ke aplikasi Settings.
Namun sepertinya fitur ini tidak tersedia di semua perangkat iPhone yang mendukung iOS 14, dari pengamatan tim MakeMac contohnya adalah di iPhone SE 2016 yang tidak mendapatkan fitur ini.
10. Indikator Kamera dan Mikrofon
Masih berhubungan dengan fitur Camera, iOS 14 kini memberikan indikator untuk penggunaan kamera dan mikrofon di dalam sebuah aplikasi.
Indikator yang ditampilkan menggunakan titik warna hijau (kamera atau kamera + mikrofon) dan orange (mikrofon).
Kamu juga bisa melihat indikator ini dari bagian Control Center. Bahkan di bagian ini tampilannya lebih lengkap karena menunjukkan nama aplikasi yang saat itu sedang mengakses kamera atau mikrofon.