makemac-logo.png

  • Register |
  • Login
  • NEWS
  • REVIEWS
  • GAMES
  • TUTORIAL
  • OPINION
  • ROUNDUPS
  • HOME
  • NEWS
Bagus Hernawan
Bagus Hernawan

Mac User dari tahun 2007, kolektor iPod jadul dan penggemar panorama foto. Warga asli Jogja dan mengidolakan HB IX. Terdampar di Jakarta, berteduh di kantor MakeMac lalu menjadi penulis.

-

macOS Big Sur Resmi Rilis! Tampilan Baru dan Peningkatan Privasi

Bagus Hernawan - Jumat, 13 November 2020 | 01:10 WIB
macOS Big Sur
Apple
macOS Big Sur

Setelah dikenalkan pada WWDC20, Apple akhirnya resmi merilis macOS Big Sur untuk pengguna umum.

Update ini sebelumnya telah mendapat sejumlah versi Beta untuk para pengguna di Apple Developer dan Public Beta.

Kini macOS Big Sur sudah dapat diunduh oleh pengguna umum. Tepatnya untuk pengguna Mac dari tahun 2013 atau lebih baru seperti MacBook Pro, MacBook Air, iMac dan lain sebagainya.

Kembali pada pengenalan Big Sur di WWDC20, Apple mencatat 2 hal paling penting pada sistem operasi macOS versi 10.16 ini.

Baca Juga: Daftar Komputer Mac yang Mendukung macOS Big Sur

Yaitu perubahan tampilan secara besar-besaran, serta peningkatan privasi dan beragam fitur baru lainnya.

Dalam artikel ini tim MakeMac akan membahas seputar tampilan baru macOS Big Sur dan juga peningkatan privasi yang diberikan. Yuk simak langsung!

Tampilan Baru di macOS Big Sur

Dock di macOS Big Sur
Apple
Dock di macOS Big Sur

Untuk kamu yang sudah menggunakan macOS selama beberapa tahun, mungkin akan sadar bahwa beberapa elemen tampilan seperti Dock, Desktop, deretan ikon aplikasi bawaan dan Menu Bar terasa tidak banyak berubah.

Kini di macOS Big Sur, Apple banyak membawa perubahan di sisi tampilan baik pada bagian luar seperti tampilan utama dan juga deretan ikon aplikasi serta sejumlah tampilan bagian dalam aplikasi bawaan.

Pertama untuk ikon di Dock. Apple telah mengubah sejumlah ikon dari aplikasi bawaan di macOS Big Sur agar bisa tampil lebih konsisten dan tentunya tetap menarik.

Beberapa detail lain seperti deretan tombol dan kendali utama, juga dibuat lebih minimalis dengan mode tampilan yang hanya muncul ketika diperlukan.

Notification Center di macOS Big Sur
Apple
Notification Center di macOS Big Sur

Beberapa kunci utama dari perubahan tampilan di macOS Big Sur adalah membuat pengguna bisa lebih fokus, tampilan segar, tetap familiar, tidak rumit secara visual dan fokus pada konten yang sedang dikerjakan pengguna.

Selain di bagian Desktop dan Dock, Apple juga memberikan perubahan besar pada Menu Bar di komputer Mac.

Kini Menu Bar di bagian kanan atas layar, digabungkan dengan fitur Control Center yang sebelumnya akrab kamu temui di perangkat iOS.

Beberapa kendali yang biasa digunakan oleh pengguna, kini bisa diakses secara cepat dan tepat dalam satu tempat yaitu Control Center for Mac.

Control Center di macOS Big Sur
Apple
Control Center di macOS Big Sur

Deretan kendali di Control Center ini juga bisa dipindahkan ke Menu Bar, sehingga memudahkan untuk diakses seperti cara lama yang biasa kamu kenal.

Selanjutnya Apple juga mengubah fitur Notification Center dan Widget agar dapat lebih memberikan informasi relevan dan membantu pengguna untuk beragam hal.

Peningkatan Fitur Privasi

  • 1
  • 2
  • Show all

Video Pilihan

Penulis : Bagus Hernawan
Editor : Bagus Hernawan
  • Apple

  • MacOS

  • Messages

  • Safari

  • Updates

  • Big Sur

  • MacOS Big Sur

PROMOTED CONTENT

YANG LAINNYA

News

(Rumor) Headset AR/VR Apple Bakal Dijual Rp4 Jutaan, Rilis 2022

1 Hari yang lalu
News

Apple Bereskan Berbagai Masalah di Update macOS Big Sur 11.2 RC

1 Hari yang lalu
News

Update iOS 14.4 Segera Rilis, Simak Daftar Fitur dan Perbaikan

1 Hari yang lalu
News

Update iOS 15 Dikabarkan Tidak Mendukung iPhone 6s dan iPhone SE

1 Hari yang lalu
News

Permintaan Tinggi, Produksi iPhone 12 Mini Dialihkan ke iPhone 12 Pro

2 Hari yang lalu

Terpopuler

  • 1
    News
    (Rumor) Headset AR/VR Apple Bakal Dijual Rp4 Jutaan, Rilis 2022
x

GridNetwork

Beauty Date Bobo Bolanas Bolasport BolaStylo Cerdas Belanja CewekBanget Fotokita Grid Fame Grid Games Grid Health Grid Hot Grid Motor Grid Pop Grid Star Grid.ID Gridoto Hai HIts Hype iDEA Info Komputer Intisari Jip.co.id Juara Kids Kitchenesia MakeMac Motorplus Nakita National Geographic Nextren Nova Otofemale Otomania.com Otomotifnet.com Otorace Otoseken Parapuan Sajian Sedap Sosok Sportfeat Stylo Suar SuperBall Video Wiken Gridstore.id Gridvoice GRID Story Factory Gramedia.com Gramedia Digital KG Media

Hak Cipta © Makemac.Com 2021 Management About us Editorial Privacy Pedoman Media Saber Contact