Follow Us

Apple TV+ Dikabarkan Sukses Raih Lebih dari 40 Juta Pelanggan

Randy Fauzi F - Kamis, 13 Mei 2021 | 08:05
Apple TV app
Macworld

Apple TV app

Layanan Apple TV+ dikabarkan sukses meraih lebih dari 40 juta pelanggan.

Menurut laporan Newsweek, angka tersebut diraih selama periode tahun 2020 kemarin.

Jika dibandingkan dengan tahun 2019, Apple TV+ tentu telah mengalami pertumbuhan.

Kala itu, tercatat bahwa Apple TV+ memiliki total 33,6 pelanggan di seluruh dunia.

Baca Juga: Inilah Daftar Film Original Apple TV+ yang Masuk Nominasi Piala Oscar!

Dengan kata lain, Apple TV+ kurang lebih mengalami penambahan sekitar 6 juta pelanggan.

Tumbuhnya jumlah pelanggan AppleTV+ tentu disebabkan oleh sejumlah faktor internal dan eksternal.

Untuk faktor internal, Apple TV+ telah menghadirkan berbagai serial baru beberapa waktu terakhir.

Belum lagi ada pulan season-season lanjutan dari serial Apple TV+ yang sebelumnya sudah ada dan menjadi primadona.

Cuplikasi Serial Ted Lasso
YouTube/Apple TV

Cuplikasi Serial Ted Lasso

Hal itu menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengguna baru untuk menjajal Apple TV+.

Sementara untuk faktor eksternal, pertumbuhan pelanggan Apple TV+ bisa jadi disebabkan oleh situasi pandemi.

Yap, pandemi memaksa orang untuk berdiam diri di rumah dan salah satu hiburan yang bisa dilakukan adalah dengan menonton film atau serial.

Berbicara mengenai pandemi, tak cuma Apple TV+ yang kedapatan tambahan pengguna baru.

Baca Juga: Daftar Serial dan Film Apple TV+ yang Segera Tayang dalam Waktu Dekat

Layanan streaming film lain, seperti Netflix dan Disney+ juga kebanjiran pengguna baru.

Apabila dibandingkan dengan Apple TV+, jumlah pelanggan Netflix dan Disney+ tentu sangat jauh.

Namun, pertumbuhan ini dapat menjadi sinyal positif untuk kelangsungan masa depan Apple TV+. (*)

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya

Latest