Follow Us

Apple Perpanjang Kerja Sama dengan (RED) Hingga Desember 2021

Randy Fauzi F - Jumat, 02 Juli 2021 | 17:30
iPhone dan Apple Watch dalam balutan warna PRODUCT(RED).
Apple Newsroom

iPhone dan Apple Watch dalam balutan warna PRODUCT(RED).

Apple baru saja mengumumkan perpanjangan kerja sama dengan organisasi kemanusiaan (RED).

Kerja sama antara kedua perusahaan bakal berlanjut hingga 30 Desember 2021 mendatang.

Sebelumnya, kerja sama Apple dan (RED) akan berakhir pada Juni 2021 kemarin.

Namun, Apple memutuskan untuk memperpanjangnya dan memperbarui program yang akan dijalankan.

Baca Juga: Apple Bakal Sumbangkan Hasil Penjualan iPhone SE untuk Lawan COVID-19

Secara umum, program Apple dan (RED) masih fokus pada donasi yang dihasilkan dari penjualan PRODUCT (RED).

Akan tetapi, ada sedikit perubahan dari sisi pihak yang menjadi sasaran donasi.

Jika sebelumnya hasil penjualan Apple PRODUCT (RED) disumbangkan kepada penderita HIV/AIDS, kini donasi bakal dialokasikan untuk melawan pandemi COVID-19.

Apple is working with (RED) to redirect 100 percent of eligible proceeds from (PRODUCT)RED purchases to the Global Fund’s COVID‑19 Response.

Sudah lebih dari satu tahun berlalu, pandemi COVID-19 di sejumlah wilayah belum usai, termasuk Indonesia.

Malahan grafik angka kasus COVID-19 menunjukkan kenaikan yang cukup parah.

Dengan memfokuskan hasil donasi untuk penanganan COVID-19, Apple percaya hal itu akan berdampak juga pada penyembuhan HIV/AIDS di Afrika.

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya

Latest