Beberapa waktu lalu, beredar kabar jika Spotify akan segera menghadirkan dukungan untuk AirPlay 2.
Hal itu pun disambut baik para pengguna karena memang mereka sudah menantikannya sejak lama.
Namun harapan Spotify mendukung AirPlay 2 yang sudah dijanjikan, harus kembali sirna.
Yap, baru-baru ini Spotify mengonfirmasi jika mereka menunda rencana untuk menghadirkan dukungan AirPlay 2.
Baca Juga: Smart TV Samsung 2021 Mendukung AirPlay 2 dan Aplikasi Apple TV
Informasi tersebut disampaikan salah seorang wakil Spotify di sebuah acara diskusi online, seperti dilansir MacRumors.
Wakil Spotify itu mengatakan jika mereka sudah berupaya untuk menghadirkan dukungan AirPlay 2.
Tetapi, manajemen perusahaan memutuskan untuk menundanya karena suatu hal.
Lantas, apa penyebab Spotify menunda dukungan untuk AirPlay 2? Lanjut ke halaman berikutnya ya!
Perwakilan Spotify mengatakan bahwa menghadirkan dukungan AirPlay 2 merupakan salah satu proyek besar perusahaan.
Akan tetapi hal itu tidak bisa diwujudkan dalam waktu dekat karena ada sebuah masalah kompabilitas.
Jadi, saat sedang mengerjakan dukungan AirPlay 2, Spotify mengalami masalah kompabilitas audio driver.