Sebuahrumor terbaru yang berhubungan perangkat iPad masa depantelah beredar luas di publik.
Rumor terbaru ini berhubungan dengan bahan material tablet besutan Apple tersebut.
Jelasnya, Apple dirumorkan akan merubah bahan material penyusunbodi iPad masa depan.
Baca Juga: (Rumor) iPad 9 Usung Processor Baru dan Desain Tipis, Rilis Tahun Ini
Pihak yang menyebarkan rumor terbaruterkaitrencana Apple untuk merubah bahan material iPad masa depan inisendiri adalah DigiTimes.
Bagi yang belum tahu, DigiTimesmerupakan sebuah media massa ternama yang berasal dari negara Taiwan.
DigiTimesdiketahui sering memberitakan hal-hal yang berhubungan dengan gadget, terutama gadget-gadget buatan Apple.
Kini yang terbaru, DigiTimes memberitakan bahwa Apple akan merubah material bodi iPad masa depan, yang mana selama ini menggunakan material alumunium dan metal.
Lalu, bahan material baru apa yang akandigunakan Apple apa perangkat iPad masa depan?
Menurut laporan dari DigiTimes, Apple akan menggunakan bahan material Titanium Alloy pada iPad masa depan.
Sebagai informasi tambahan, bahan material Titanium Alloy tercipta berdasarkan gabungan dari beberapa elemen sepertivanadium, chromium, nikel, dan aluminum.
Bahan material ini disebut-sebut 3-4x lebih kuat dibandingstainless steel, serta lebih ringan dibanding metal.