Sebuah rumor terbaru datang darisalah satu produk terbaru yang akan dirilis Apple, yakni Apple Watch Series 7.
Menurut rumor, Apple berencana mengubah ukuran dari smarwatch Apple Watch Series 7.
Perubahan tersebut membuatsmartwatch anyar itu akan menjadi lebih besar dibanding seri-seri pendahulunya.
Baca Juga: Bocoran Terbaru Apple Watch Series 7, Bawa Teknologi Layar Baru!
Rumor terbaru Apple Watch Series 7 ini sendiri pertama kali beredar melalui media sosialTwitter.
Pihak yang bertanggung jawabterhadap tersebarnya rumor terbaru tersebut adalah leaker DuanRui.
DuanRui memang diketahui sering menyebarkan berbagai macam rumor maupun bocoran informasi yang terkait dengan produk-produk besutan Apple.
Kini yang terbaru, dirinya menyebarkan sebuah rumor ke publik terkait ukuran Apple Watch Series 7 yang akan lebih besar dibanding sebelumnya.
Lalu, berapa besar ukuran terbaru dari Apple Watch Series 7?
Menurut DuaRui, ukuran terbaru dari smartwatch Apple Watch Series 7 akan ada di angka 45mm.
Dibanding Apple Watch Series 4 sampai Apple Watch Series 6, ukuran tersebut jauh lebih besar 1mm.
Sebagai informasi tambahan, mulai dari Apple Watch Series 4 Apple menggunakan patokan ukuran sebesar 44mm.