Apple dilaporkan tengah mengembangkan iPad Air generasi baru yang kemungkinan bakal dirilis tahun 2022 mendatang.
Awalnya, iPad Air generasi baru dilaporkan bakal membawa panel layar OLED untuk peningkatan kualitas.
Namun, baru-baru ini Ming-Chi Kuo sebagai analis Applemengungkapkan bahwa Apple telah membatalkan rencananya untuk merilis iPad Air generasi baru dengan layar OLED.
Kuo menyebutkan pembatalan tersebut disebabkan oleh pertimbangan kualitas dan biaya.
Baca Juga: Apple dan Universitas Negeri California Bagikan iPad Air ke Mahasiswa
Kabar tentang pembatalan penggunaan layar OLED di iPad Air generasi baru juga muncul dari sebuah dokumen yang didapatkan oleh The Elec.
Dokumen tersebut menyebutkanSamsung dan Applemembatalkan rencana pengembangan layar OLED untuk iPad Air generasi baru.
"The project was stopped due to either the single stack structure of OLED panel or profitability issues or both, people familiar with the matter said." -The ElecPada bulan Maret 2021, Kuo melaporkan bahwa iPad Air generasi baru akan membawa layar OLED dan akan rilis pada tahun 2022.
Namun, Kuo merevisi pernyataan tersebut dengan mengatakan bahwa layar Apple akan membatalkan rencana penggunaan layar OLED di iPad Air generasi baru karena biaya yang tak sesuai ekspektasi perusahaan.
Baca Juga: Samsung Mulai Produksi Layar OLED, Bakal Dipakai di MacBook Pro 2022?
Sebagai pengganti layar OLED, Kuo menyebutkan bahwa iPad Air generasi baru akan tetap menggunakan panel layar LCD.
Kuo mengatakan Apple akan terus melakukan penelitian dan pengembangan teknologi layar yang lebih baru untuk seluruh lini iPad.
Hal tersebut dilakukan untuk menekan biaya produksi layar yang terlalu mahal dan tentu saja menghadirkan inovasi-inovasi teknologi yang benar-benar baru.
Baca Juga: Terbaru April 2021, Daftar Harga iPad di Apple Authorized Indonesia
Perlu diperhatikan bahwa laporan dari Min-Chi Kuo masih belum sepenuhnya valid.
Hal tersebut dikarenakan Apple belum memberik keterangan apapun seputar pengembangan iPad Air generasi baru.
Tetap ikuti Make Mac untuk informasi menarik seputar perangkat Apple lainnya. (*)