iPhone merupakan salah satu seri smartphone yang memiliki cukup banyak pengguna di seluruh dunia.
Mulai dari anak-anak, remaja, sampai orang dewasa, tidak sedikit yang menggunakan iPhone sebagai ponsel utama.
Maka dari itu, tidak mengherankan banyak sekali berita dan rumor yang membahas soal iPhone.
Termasuk rumor terkait iPhone 14 yang baru-baru ini diketahui telah beredar luas di publik.
Baca Juga: (Rumor) iPhone 14 Akan Punya Kapasitas Penyimpanan Hingga 2TB
Rumor tersebut pertama kali diberitakan oleh seorang analis sekaligus leaker ternama, Ming-Chi Kuo.
Ming-Chi Kuomemang sering menyebarkan berbagai macam kabar, rumor, maupun bocoran informasi yang berhubungan dengan gadget besutan Apple.
Bahkan, dirinya juga dikenal memiliki akurasi kabar yang cukup baik lantaran beberapa informasi darinya sesuai dengan kenyataan.
Terbaru,Ming-Chi Kuo diketahui telah menyebarkanrumor seputar iPhone 14.
Melansir dari MacRumors, Ming-Chi Kuo berujar bahwa Apple akan menyematkan teknologi WiFi terbaru di iPhone 14.
Teknologi terbaru yang akan disematkan Apple pada smartphone iPhone 14 adalah WiFi 6E.
Jika rumor tersebut benar, makaiPhone 14 akan menjadi seri iPhone pertama yang menggunakan teknologiWiFi 6E.