Apple mempunyai aplikasi Apple Support untuk membantu pengguna ketika mengalami masalah terkait produk dan layanan Apple.
Apple terus memberikan dukungan terhadap aplikasi Apple Support dengan menghadirkan fitur baru.
14 Februari lalu, Applekembali meluncurkan update terbaru untuk aplikasi Apple Support.
Melansir dari Macrumors, update aplikasi Apple Support menghadirkan fitur estimasi biaya service untuk perangkat iPhone dan iPad.
Dengan fitur tersebut, Apple berniat untuk mempermudah pengguna dalam memperkirakan biaya reparasi perangkat iPhone dan iPad.
Pengguna tak lagi harus mengontak Apple Support untuk mendapat informasi tentang biaya reparasi perangkat iPhone atau iPad.
Baca Juga: Apple Support Ungkap iPhone 13 Tak Mendukung Fitur Noise Cancellation
Pengguna dapat menikmati fitur estimasi biaya service setelah menginstal update Aplikasi Apple Support versi terbaru.
Untuk mengakses fitur estimasi biaya service, pengguna bisa membuka aplikasi Apple Support kemudian pilih opsi My Devices.
Kemudian, klik pilihan "Repairs & Physical Damage" dan Apple Support akan menampilkan kerusakan iPhone beserta biaya reparasinya.
Pengguna bisa cek harga reparasi kerusakan umum di aplikasi Apple Support.