Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Cara Lengkap Menggunakan Emoji di Komputer Mac, Gampang Banget!

Bagus Hernawan - Selasa, 12 Juli 2022 | 21:46
Cara Lengkap Menggunakan Emoji di Komputer Mac
MakeMac

Cara Lengkap Menggunakan Emoji di Komputer Mac

Sebelumya kita sudah membahas cara menggunakan Emoji di perangkat iPhone untuk pengguna baru.

Sekarang di artikel ini, tim MakeMac akan berbagi panduan menggunakan Emoji di komputer Mac.

Bagaimana cara menggunakan Emoji di komputer Mac? Tombol apa yang harus ditekan pada keyboard untuk akses fitur Emoji?

Cara Menggunakan Emoji di Komputer Mac

Untuk menggunakan Emoji di Mac, kamu hanya perlu akses jendela keyboard virtual dengan nama Character Viewer.

Di Character Viewer, ada list emoji, simbol, huruf beraksen, dan karakter dari bahasa lain yang bisa kamu tambahkan di dokumen atau aplikasi pencatat favorit.

Emoji di Mac
MakeMac

Emoji di Mac

Ada beberapa cara untuk menampilkan Character Viewer, berikut ini pilihannya:

  • Lewat Input Menu di Menu Bar. Masuk ke System Preferences - Keyboard - Input Sources. Aktifkan Show Input menu in menu bar. Akses bagian Menu Bar dengan logo Keyboard lalu tekan Show Emoji & Symbols.
  • Lewat aplikasi yang sedang digunakan. Pada aplikasi yang mendukung, akses Menu Bar bagian Edit - Emoji & Symbols untuk menampilkan Character Viewer.
    Akses Emoji dari Menu Bar
    MakeMac

    Akses Emoji dari Menu Bar

  • Gunakan shortcut. Gunakan shortcut keyboard Fn + E untuk menampilkan Character Viewer.
Setelah Character Viewer tampil, kamu bisa pilih Emoji yang akan digunakan. Arahkan kursor di bagian yang ingin mendapatkan Emoji tersebut lalu tekan sekali dan Emoji otomatis ditambahkan.

Kamu juga bisa menggunakan fitur pencarian Emoji di Character Viewer untuk mencari karakter Emoji yang sesuai seperti menggambarkan sifat Happy, Sleep, mencari gambar Noodle, Lunch, Juice, dan lain sebagainya.

Emoji dengan Text Replacement
MakeMac

Emoji dengan Text Replacement

Tips untuk kamu yang sering menggunakan Emoji tertentu dan merasa akses ke Character Viewer terlalu panjang dan rumit, gunakan saja fitur Text Replacement.

Contohnya seperti gambar di bawah, ketika saya menggunakan kata “wkwkwk” di sebuah chat maka otomatis akan berganti ke Emoji tertawa sampai menangis.

Editor : MakeMac





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x