Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Rumor Fitur Baru iPad 10: Touch ID Tombol Power Hingga Landscape FaceTime

Gama Prabowo - Selasa, 23 Agustus 2022 | 13:35
Gambar render iPad 10 yang diprediksi akan membawa sejumlah fitur baru
Shailesh/MacRumors

Gambar render iPad 10 yang diprediksi akan membawa sejumlah fitur baru

Apple diprediksi akan meluncurkan iPad 10 pada bulan September mendatang.

iPad 10 akan meluncur sebagai tablet entry-level dengan harga yang terjangkau.

Meski datang di kelas entry-level, iPad 10 tetap membawa pembaruan fitur yang menarik untuk dinanti.

Baca Juga: Apple Mulai Produksi Massal iPad 10, Intip Bocoran Spesifikasinya!

Berdasarkan bocoran terbaru, iPad 10 akan mengusung beberapa fitur yang sebelumnya telah hadir di iPad mini 6.

Menurut laporan Mac Otakara (via MacRumors), iPad 10 akan membawa fitur Touch ID di tombol power.

Fitur Touch ID di tombol power disebut akan menggantikan tombol home yang sebelumnya hadir di iPad 9.

Kemudian, iPad 10 juga akan menghadirkan fitur landscape FaceTime yang mempermudah pengguna untuk melakukan video call.

Laporan Mac Otakara mengatakan bahwa fitur Center Stage Apple akan membantu pengguna tetap di tengah bingkai selama video call berlangsung.

Disebutkan pula perubahan posisi kamera FaceTime pada iPad 10 yang akan berada di bezel kanan.

Posisi kamera selfie baru ini akan mengakomodasi skenario penggunaan fitur Center Stage dan FacetTie.

Baca Juga: iPad 10 Bakal Dijual Murah dengan USB Type-C, Intip Bocoran Spesifikasinya!

Apple saat ini dikabarkan telah memulai produksi massal iPad 10.

Menurut DigiTimes, produksi iPad 10 kabarnya dikebut agar siap ketika diluncurkan pada September mendatang.

Berdasarkan bocoran, iPad 10 akan membawa perubahan major dari segi desain dan spesifikasi.

iPad 10 akan mengusung chipset A14 Bionic memiliki clock speed 3.1GHz dan 4 GPU.

Chipset A14 di iPad 10 akan sama dengan chip A14 di iPhone 12.

Untuk layar, iPad 10 dibekali layar LCD berukuran 10,5 inci dan 10,9 inci.

Baca Juga: NASA Bakal Kirim iPad ke Bulan di Misi Artemis 1, Ini Tugas Utamanya!

Bocoran juga menyebutkan bahwa iPad 10 akan menghadirkan port USB type-C.

Port USB type-C diharapkan mampu meningkatkan kemampuan fast charging dan transfer data via kabel dari iPad 10.

Jika laporan ini benar, maka Apple akan sepenuhnya meninggalkan port lightning di perangkat iPad, termasuk iPad Air, iPad Mini dan iPad Pro.

Sebagai informasi, iPad 9 masih menggunakan port lightning yang memiliki performa lebih rendah daripada USB type-C.

Selain membawa USB Type-C, iPad 10 dilaporkan akan dijual dengan harga lebih murah.

Dilansir dariPhoneArena, Apple kabarnya akan membanderol harga iPad 10 dengan harga mulai dari USD 330 atau sekitar Rp 4,8 juta.

Hal ini menjadikan iPad 10 sebagai seri generasi baru dengan harga termurah.

Apakah kamu berencana membeli iPad 10 setelah rilis nanti? Bagikan di kolom komentar ya!

(*)

Editor : MakeMac





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x