Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

iPhone 14 series di Amerika Serikat Sistem eSIM Only, Indonesia Kapan?

Bagus Hernawan - Kamis, 08 September 2022 | 10:26
iPhone 14 Pro di AS sistem eSIM Only
Apple

iPhone 14 Pro di AS sistem eSIM Only

Apple telah mengenalkan iPhone 14 series yaitu iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhoen 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max di Apple Event semalam.

Salah satu fitur baru yang disematkan adalah Apple menghapus SIM Tray atau slot sim card yang ada di perangkat iPhone 14 series.

Ya, kini semua iPhone 14 series sudah tidak menggunakan slot Nano Sim Card lagi. Apple sekarang menggunakan sistem Dual eSIM di perangkat iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhoen 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max.

Namun teknologi dual eSIM untuk iPhone 14 series ini baru digunakan untuk pasaran Amerika Serikat saja.

Dalam halaman promosi di Apple.com, Apple menjelaskan bahwa eSIM adalah teknologi nomor seluler yang lebih praktis.

iPhone 14 dual ESIM di AS
Apple

iPhone 14 dual ESIM di AS

Selain praktis, eSIM juga tidak bisa dikeluarkan dari perangkat iPhone dengan mudah jika kamu mengalami musibah kecurian atau kehilangan.

Teknologi eSIM juga tepat untuk kamu yang sering bepergian ke beberapa negara.

Karena dengan eSIM, kamu bisa menyimpan belasan sim card digital dan langsung aktifkan saja mana yang diperlukan.

Bagaimana dengan iPhone 14 di Indonesia?

iPhone 14 dan iPhone 14 Plus
Apple

iPhone 14 dan iPhone 14 Plus

Jika di Amerika Serikat sekarang semua iPhone 14 series sudah menggunakan sistem dual eSIM, bagaimana dengan di Indonesia?

Tenang, jangan khawatir. Dari pantauan tim MakeMac di web Apple regional Singapura, iPhone 14 series masih tetap menggunakan sistem Nano SIM + eSIM seperti sebelumnya.

Editor : MakeMac





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x