Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Puas Sindir Apple, Kini Samsung Punya Fitur Cek Battery Health

Gama Prabowo - Senin, 12 September 2022 | 18:14
Fitur Battery Health di perangkat Samsung
Shaadlife

Fitur Battery Health di perangkat Samsung

Apple dan Samsung telah menjadi rival di indutri teknologi sejak akhir dekade 2000an.

Kedua perusahaan raksasa teknologi ini menjadi pioner inovasi-inovasi baru di industri teknologi, khususnya smartphone.

Sudah menjadi rahasia umum bahwa Samsung kerap menjiplak fitur iPhone.

Baru-baru ini, Google dan Samsung menjiplak fitur battery health iOS dan iPadOS yang dikembangkan Apple.

Samsung dan Google ikut-ikutan mendatangkan fitur kesehatan baterai di sistem operasi Android 13.

Penasaran dengan tampilan fitur dan cara kerja Battery Health di Samsung? Simak penjelasan berikut ini.

Baca Juga: Samsung Sindir Apple Lagi, Kamera iPhone 14 Pro Jadi Bahan Ejekan!

Fitur Battery Health Samsung

Fitur Battery Health baru di Android 13 memungkinkan pengguna untuk cek kondisi kesehatan baterai melalui pengaturan.

Pengguna Android 13 bisa mengakses fitur cek Battery Health di Settings, kemudian masukan keyword battery health di kolom pencarian.

Fitur Battery Health Android 13 nantinya akan menunjukan overall kesehatan baterai pengguna.

Selain itu, pengguna bisa melihat data peak performance dan kapasitas asli baterai.

Tangkapan layar fitur battery health di Android 13
Twitter.com/Mishaal Rahman

Tangkapan layar fitur battery health di Android 13

Editor : MakeMac





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x