Follow Us

Tingkat Adopsi iOS 16 Lebih Tinggi Dibanding iOS 15 Saat Rilis Awal

Bagus Hernawan - Kamis, 15 September 2022 | 12:48
Lock Screen di iOS 16
Apple

Lock Screen di iOS 16

Update iOS 16 sudah dibagikan untuk pengguna umum sejak 3 hari lalu.

Jutaan pengguna di dunia sudah mulai melakukan update dari iOS 15 ke iOS 16 dan menikmati beragam fitur baru dari Apple.

Dari laporan perusahaan analitik data Mixpanel (via MacRumors), kabarnya jumlah adopsi alias pengguna yang update ke iOS 16 selama 2 hari pertama, jauh lebih tinggi dibandingkan tahun lalu ketika iOS 15 rilis.

Mixpanel mencatat dalam 2 hari pertama iOS 16 dibagikan untuk pengguna umum, estimasinya ada 11,6% pengguna yang sudah instal iOS 16.

Sedangkan data tahun lalu saat iOS 15 meluncur, estimasi pengguna yang melakukan update iOS 15 dalam 2 hari pertama ada di angka 8,5% saja.

Diprediksi iOS 16 lebih laris dan para pengguna segera melakukan update karena banyak fitur baru yang menarik terutama di bagian tampilan utama.

Contohnya adalah fitur Lock Screen yang mendukung Widget.

Baca Juga: 15 Fitur Tersembunyi di Update iOS 16: Face ID Hingga Hapus Kontak

Fitur baru lainnya di iOS 16 yang juga bisa menjadi daya tarik untuk digunakan pengguna umum adalah Messages yang mendukung edit dan undo send, Photos yang mendukugn Hidden Album dan Copy Paste Edits, serta beragam lainnya.

Masih dari laman sumber, disebutkan bahwa Mixpanel mengukur tingkat adopsi iOS berdasarkan kunjungan ke aplikasi dan situs web tempat metrik analitiknya digunakan. Itu artinya, data ini ini bukan berasal dari data resmi milik Apple

Apple sudah hampir setahun ini tidak memberikan catatan mengenai jumlah pengguna iOS baru dalam beberapa bulan terakhir, seperti terakhir yang dilakukan pada Mei 2021.

Apakah kamu sudah melakukan update ke iOS 16? Fitur baru apa yang jadi favorit kamu?

Editor : MakeMac





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular