Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

(Rumor) Apple Siapkan Monitor MiniLED 27-inci, Rilis Awal Tahun 2023?

Gama Prabowo - Jumat, 07 Oktober 2022 | 16:19
monitor Apple, Studio Display
Apple

monitor Apple, Studio Display

Apple nampaknya akan memperbarui jajaran monitor besutannya di tahun 2023 mendatang.

Menurut analis Display Supply Chain Consultant (DSCC) Ross Young, Apple berencana untuk meluncurkan monitor eksternal mini-LED 27 inci.

Dilansir dari MacRumors, Ross Young memprediksi peluncuran monitor mini-LED 27 inci akan meluncur pada kuartal pertama 2023 atau sekitar bulan Januari hingga Maret.

Baca Juga: Update Firmware Studio Display Rilis, Bereskan Masalah Speaker

Ross Young membagikan kabar seputar rencana peluncuran monitor mini-LED di akun Twitter pribadinya.

Young menuliskan bahwa Apple telah "mendorong" debut monitor ke Q1 2023.

Kabar peluncuran monitor mini-LED ini sedikit lebih cepat dibandingkan prediksi Ross Young di podcast MacRumors pada bulan Juli lalu.

Ross Young awalnya memprediksikan Apple akan memperkenalkan monitor terbarunya pada bulan Juni di WWDC 23.

Baca Juga: (Rumor) iMac Pro 2022 Bakal Gunakan Layar Mini-LED, Rilis September?

Monitor mini-LED Apple dirumorkan akan membawa teknologi baru yang memungkinkan pengguna lebih nyaman menatap layar.

Monitor Mini-LED Apple akan datang bersama dengan dukungan ProMotion yang memungkinkan kecepatan refresh rates hingga 120Hz.

Perangkat ini diprediksi bukan sebagai penerus Pro Display XDR yang merupakan monitor flagship Apple.

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x