Follow Us

Produksi Bermasalah, AirPods Pro 2 Bakal Langka Jelang Akhir Tahun

Bagus Hernawan - Rabu, 09 November 2022 | 08:48
AirPods Pro 2
Apple

AirPods Pro 2

Apple kabarnya akan menghadapi masalah AirPods Pro 2 langka dalam waktu dekat, yaitu menjelang akhir tahun dan libur Natal.

Stok AirPods Pro 2 diprediksi akan sulit ditemukan dalam beberapa minggu setelah ini, karena ada masalah di salah satu penyuplai Apple untuk produk TWS terbarunya.

Ming Chi Kuo, salah satu analis Apple yang pastinya kamu kenal, menyebutkan bahwa penyuplai Goertek diminta oleh klien utama mereka (kemungkinan Apple), untuk menghentikan produksi produksinya.

Goertek diminta untuk menghentikan produksi barang yang dipesan oleh klien karena ada masalah dengan kualitasnya.

Masih dari cuitan Kuo, saat ini Luxshare Precision menjadi satu-satunya penyuplai Apple untuk perangkat AirPods Pro 2.

Baca Juga: AirPods Pro 2 Desain Engrave Tampil di Mode Pairing, Unik Banget!

Dengan berhentinya produksi AirPods Pro 2 dari Goertek, maka Luxshare Precision harus melakukan produksi lebih banyak untuk memenuhi kebutuhan Apple di akhir tahun.

Diprediksi bahwa Apple akan mengirimkan 20 juta unit AirPods Pro 2 di kuartal keempat tahun 2022 ini.

Kuo juga menjelaskan bahwa belum ada info lebih lanjut mengenai kapan Goertek dapat kembali memproduksi AirPord Pro 2 di waktu yang akan datang.

Belum ada info juga mengenai apakah Goertek akan kembali dipilh oleh Apple untuk memproduksi beragam produk lainnya akibat masalah ini.

Produk AirPods Pro 2 resmi rilis pada akhir September 2022 ($249) dengan beragam fitur baru jika dibandingkan AirPods Pro lama keluaran tahun 2019.

Fitur baru yang diberikan adalah chip Apple H2, peningkatan pada Active Noise Cancellation, mendukung Touch Control dan bisa menggunakan charger Apple Watch untuk mengisi baterai.

Editor : Bagus Hernawan

Latest