Follow Us

Pengguna Keluhkan Layar iPhone 14 Pro Ternyata Gampang Lecet

Gama Prabowo - Selasa, 22 November 2022 | 13:40
Layar iPhone 14 Pro tergores meski digunakan secara normal
subReddit iPhone

Layar iPhone 14 Pro tergores meski digunakan secara normal

Beberapa pengguna mengeluhkan layar iPhone 14 Pro tergores meski baru digunakan beberapa hari saja.

Keluhan layar iPhone 14 Pro tergores ini muncul di forum subReddit iPhone beberepa pekan lalu.

Unggahan akun reddit Michalmahe mengklaim bahwa iPhone 14 Pro miliknya tergores tanpa alasan yang jelas.

Ia mengaku menggunkan iPhone 14 Pro secara normal tanpa jatuh atau tegores benda keras.

"iPhone 14 Pro tergores. Apakah ini normal setelah beberapa hari pemakaian? Tidak terjatuh atau apapun," tulis Michalmahe di subreddit iPhone.

Baca Juga: Emergency SOS Via Satelit Resmi Hadir Di iPhone 14, Ini Cara Aksesnya!

Di kolom tanggapan, beberapa pengguna juga mengeluhkan masalah yang sama.

Mereka mengklaim bahwa perlindungan Ceramic Shield di iPhone 14 Pro dirasa lebih buruk.

"Ceramic Shiled yang digunakan Apple secarang sangat mudah tergores. Saya tidak pernah menggunakan screen protector hingga beralih ke iPhone 14 Pro saat ini," keluh akun MacMan339.

"Saya mendapat 4 goresan meski tak menjatuhkan atau menyimpannya di saku bersama kunci saya. Sebelumnya, iPhone 12 Pro saya bertahan 2 tahun tanpa goresan yang sama," ujar akun Bluebirdsky.

Sayangnya, belum ada tanggapan user Reddit yang logis mengenai penyebab utama goresan tersebut.

Editor : Bagus Hernawan

Latest