Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Apple Bagikan Video Iklan 'The Greatest', Bahas Fitur Aksesibilitas

Bagus Hernawan - Kamis, 01 Desember 2022 | 15:13
Video iklan Apple The Greatest
Apple

Video iklan Apple The Greatest

Apple telah membagikan video baru di akun YouTube mereka dengan judul ‘The Greatest’. Video terbaru ini menjelaskan fitur di iPhone, iPad, Apple Watch dan Mac dengan fokus pada dukungan aksesibilitas.

Beragam fitur yang dibahas dalam mode Accessibility tersebut adalah Door Detection, Sound Recognition dan Voice Control.

Apple selalu memberikan dan meningkatkan dukungan fitur aksesibilitas untuk pengguna dengan kebutuhan khusus seperti tuna netra, tuli atau lain sebagainya.

Dalam video tersebut ditunjukkan beragam pengguna produk Apple dengan beragam kebutuhan khusus mereka yang dapat terbantu dengan fitur aksesibilitas yang dibuat Apple.

Salah satu yang paling baru dari mode Accessibility dalam iklan ini adalah Door Detection.

Baca Juga: Apple Hapus Suara Vokal di Video Iklan iPhone 14, Apa Alasannya?

Fitur Door Detection ada dalam aplikasi Magnifier yang menggunakan sensor dari LiDAR Scanner. Sensor ini ada di perangkat di iPhone 12 Pro Series, iPhone 13 Pro Series dan iPhoen 14 Pro Series yang dapat mendeteksi objek pintu di depan pengguna.

Jika pintu berhasil dikenali dengan pemindaian kamera, fitur ini akan mengeluarkan suara dan menjadi petunjuk pada pengguna yang memerlukan.

At Apple, we believe accessibility is a human right. Innovative features like Door Detection, Sound Recognition, Voice Control, and more are designed to let you use your devices in ways that work best for you.

Fitur baru lain yang juga dijelaskan dalam video ini adalah Sound Recognition.

Dengan Sound Recognition, anggota keluarga dengan masalah pendengaran bisa mendapatkan notifikasi di Apple Watch jika di sekitarnya ada anak kecil sedang menangis, suara bel, sirene atau lainnya.

Bagaimana pendapat kamu mengenai video iklan ‘The Greatest’ yang telah dibagikan Apple? Bagikan di kolom komentar ya!

Editor : MakeMac





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x