Setiap tahun sejak peluncuran, Apple terus memperbarui suksesor iPhone original dengan fitur produktivitas dan banyak kemampuan baru.
Perubahan besar seri iPhone terjadi pada tahun 2010 ketika iPhone 4 meluncur.
iPhone 4 disebut sebagai titik balik dalam sejarah iPhone karena menawarkan desain yang benar-benar baru, layar Retina baru, prosesor A4, dan kamera 5MP.
2 tahun kemudian, Apple meluncurkan iPhone 5 dengan desain layar yang lebih tinggi dan chipset A6.
Tak hanya itu, desain yang lebih tipis menjadikannya sebagai smartphone tertipis di diunia pada saat itu.
Baca Juga: 5 Fitur Eksklusif Pada iPhone 15 Pro, Juga Akan Hadir di iPhone 15!
Di tahun-tahun berikutnya, Apple memperkenalkan banyak inovasi baru hingga hari ini.
Fitur-fitur seperti Touch ID, Face ID, kamera profesional, performa chipset kencang, dan masa pakai baterai yang lama membuat iPhone mendominasi industri smartphone hingga saat ini.
(*)