Perusahaan Apple terkenal dengan kapabilitas untuk memunculkan inovasi-inovasi baru yang sangat mengejutkan dan sangat unik dari merek HP lain.
Hal ini membuat banyak orang yang penasaran dan ingin mengetahui apa yang akan dikembangkan oleh perusahaan tersebut.
Baru-baru ini, Apple mematenkan sebuah paten baru yang sangat menarik, yaitu Face ID pada iPhone 15 yang resmi diluncurkan minggu lalu.
Dan hari ini, perusahaan asal Cupertino kembali membuat kejutan dengan meluncurkan paten baru untuk produk Apple Watch.
Menurut laporan, Apple Watch akan hadir dengan sebuah kamera yang memiliki fungsi yang sama dengan kamera pada smartphone.
Kamera ini akan diletakkan pada strap smartwatch dan dirancang untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi pengguna. (12/2/2023)
Baca Juga:Apple Watch Kembali Selamatkan Pengguna Dengan Fitur Blood Oxygen
Gambar-gambar dalam paten Apple menampilkan rincian tali dengan dua bagian dan sebuah lubang atau "sarang".
Lubang tersebut berguna untuk membebaskan jam tangan dari tali dengan cepat dan nyaman.
Dengan begitu, pengguna dapat memasang dan membuka jam tangan dengan mudah saat terburu-buru.