Follow Us

Tombol pintas Finder

Kuswanto - Kamis, 31 Juli 2008 | 17:54
Tombol pintas Finder

+ N. Membuka jendela Finder baru. Aplikasi Finder harus dalam keadaan terpilih.

+ W. Menutup jendela Finder yang terpilih.

Return. Mengganti nama berkas, kalau di Windows kita menekan F2

+ O. Membuka folder, atau ketika berkas yang terpilih akan membuka berkas tersebut menggunakan aplikasi yang terasosiasikan.

+ Shift + O, membuka folder pada jendela Finder baru.

+ Option + O. Membuka folder di jendela baru, jendela lama akan digantikan dengan jendela baru…bingung? Coba saja deh :-p. Apabila Anda membuka berkas menggunakan tombol pintas ini, jendela Finder akan menghilang, lumayan untuk mengatasi kelebehin jendela Finder.

+ Delete. Memasukan berkas ke Trash

+ Shift + Delete. Menghapus berkas-berkas yang ada dialam Trash secara permanen.

+ E. Eject volume, seperti CD, DVD atau thumbdrive.

Navigasi Finder

Mengunakan papan ketik untuk memilih berkas relatif lebih cepat dibandingkan menggunakan mouse. Berikut adalah tombol-tombol yang biasa digunakan untuk memilih berkas di Finder.

Tombol panah. Bergerak sesuai tombol panah yang ditekan.

+ atas. Bergerak ke tingkat atas dari folder yang sekarang dilihat.

Editor : MakeMac

Latest