Follow Us

Maksimalkan Spotlight di iOS Dengan SLightEnhancerSearch

Andrie Rifani - Selasa, 11 Desember 2012 | 11:55
Maksimalkan Spotlight di iOS Dengan SLightEnhancerSearch

Para pengguna Mac dan iDevice pasti sudah tidak asing lagi dengan fitur Spotlight. Fitur pencarian ini memang sangat berguna sekali buat kita yang sudah memasang ratusan aplikasi pada perangkat OS X dan iOS. MakeMac pernah memberikan tips mempercepat pencarian Spotlight untuk digunakan pada OS X. Dengan menerapkan tips tersebut, Anda bisa membuat Spotlight yang terdapat di Mac menjadi semakin cepat dan responsif. Untuk para pengguna iOS, Anda juga dapat mengatur prioritas hasil pencarian Spotlight lewat General > Spotlight Search, lalu urutkan jenis pencarian sesuai dengan kebutuhan Anda.

Mari kita gali sedikit lebih dalam perihal pembahasan Spotlight yang terdapat pada perangkat iOS. Sesuai dengan salah satu fungsi utama dari Jailbreak, yaitu memaksimalkan perangkat iOS yang kita miliki lebih dari yang bisa diberikan oleh Apple. Kali ini kita akan memaksimalkan fungsi dari fitur Spotlight, dengan sedikit bantuan dari tweak bernama SLightEnhancerSearch. Tweak besutan Mokhles Hussien (@iMokhles) ini bisa Anda dapatkan secara gratis di Cydia lewat repository BigBoss.

Pada awalnya, jika Spotlight tidak menemukan hal yang Anda inginkan, maka Spotlight akan memberikan pilihan Search Web dan Search Wikipedia. Dengan bantuan SLightEnhancerSearch, Anda bisa memperluas pencarian Spotlight dengan memberikan 14 pilihan wadah pencarian seperti Cydia, App Store, iTunes, Google, Facebook sampai Instagram. Seluruh wadah pencarian tersebut bisa diatur sesuai dengan kebutuhan lewat Settings > SLightEnhancerSearch. Apabila Anda sudah selesai menentukan pengaturan, lakukan tap pada Apply Changes yang terdapat pada bagian bawah.

Jika Anda melakukan pencarian lewat Spotlight dengan menggunakan bantuan SLightEnhancerSearch, maka keyword yang ditulis akan secara otomatis tercantum pada wadah pencarian yang Anda pilih. Contohnya seperti pada gambar diatas, saya melakukan metode pencarian dengan keyword “SLightEnhancerSearch” dan memilih Cydia sebagai wadah pencariannya. Maka pada saat aplikasi Cydia terbuka, secara otomatis keyword tersebut sudah tertulis pada kolom Search.

Tentunya untuk menggunakan wadah pencarian yang terdapat SLightEnhancerSearch secara maksimal, Anda harus memiliki aplikasi yang dibutuhkan. Misalkan, Anda memilih untuk mengaktifkan wadah pencarian melalui iBooks, maka Anda harus memiliki aplikasi iBooks terlebih dahulu. SLightEnhancerSearch bisa digunakan pada iPad, iPhone dan iPod touch, namun sayangnya belum bisa dipakai pada iOS 6. Jadi, apakah Anda berencana untuk memaksimalkan fitur Spotlight?


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Andrie Rifani

Latest