Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Produk Baru evad3rs, iOS 6.X Jailbreak evasi0n

Andrie Rifani - Kamis, 31 Januari 2013 | 10:11
Tim hacker evad3rs akhirnya mengirimkan kicauan pertamanya pada twitter, dan mempromosikan produk baru mereka, evasi0n.

Tim hacker evad3rs akhirnya mengirimkan kicauan pertamanya pada twitter, dan mempromosikan produk baru mereka, evasi0n.

Kalian tentunya sudah tahu tentang pembentukan tim hacker yang menyebut dirinya sebagai evad3rs. Tim yang beranggotakan 4 (empat) orang ini baru dibuatkan akun Twitternya pada Januari 2013, dan walaupun belum pernah berkicau, akun ini sudah memiliki puluhan ribu follower.

Nah, jika akun evad3rs masuk dalam list following kamu, pagi tadi akhirnya evad3rs mengirimkan kicauan pertamanya.

The official evasi0n 6.1 jailbreak: http://evasi0n.com – Check regularly for updates! #evasi0n

Pada situs tersebut terdapat pengumuman yang menyatakan bahwa evasi0n masih dalam proses penyelesaian pada GUI (Graphical User Interface). Juga dijelaskan bahwa, nantinya evasi0n ini akan mampu melakukan jailbreak pada perangkat iOS 6.0 sampai dengan iOS 6.1. Pada bagian bawah juga terdapat beberapa syarat untuk menggunakan evasi0n, syarat-syarat yang dimaksudkan adalah sebagai berikut:

  1. 5 minutes of your time!
  2. A computer, running Mac OS X (10.5 minimum), Windows (XP minimum), or Linux (x86 / x86_64)
  3. An iPhone, iPad or iPod running iOS 6.0 through 6.1 (you may check in Settings / General / About => Version)
  4. A USB cable to connect the device to the computer
Kira-kira akan seperti apa ya proses jailbreak iOS 6 nanti. Apakah hanya dengan satu kali klik seperti Absinthe, atau cukup dengan membuka Safari seperti JailbreakMe?

Coba utarakan pendapatmu lewat kolom komentar.


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x