Follow Us

Prediksi Produk Baru Yang Akan Hadir Di WWDC 2014

Andri Alfansyah - Jumat, 30 Mei 2014 | 19:13
Prediksi Produk Baru Yang Akan Hadir Di WWDC 2014

Tinggal menghitung hari lagi Apple akan segera membuka event akbar WWDC 2014 di Moscone West, San Fransisco. Event akbar ini akan digelar pada 2 Juni pukul 10 pagi waktu setempat dan akan berakhir pada 6 Juni 2014 mendatang. Tentunya Apple akan mengumumkan banyak sekali produk barunya di konferensi yang akan dihadiri oleh lebih dari 1000 pengembang itu. Kami pun di MakeMac sangat antusias dengan apa yang akan Apple umumkan dalam WWDC 2014 ini.

MakeMac pun telah merangkum prediksi tentang produk-produk baru apa sajakah yang akan Apple sedang siapkan untuk diumumkan dalam acara WWDC 2014. Berikut ini prediksi kami:


iOS 8

WWDC adalah konferensi tahunan yang selalu digunakan Apple untuk mengumumkan sistem operasi mobile iOS terbarunya kepada publik. Pada WWDC 2014 ini, Apple akan mengumumkan iOS terbaru yang kini telah mencapai versi 8. iOS 8 diprediksikan tak akan membawa perubahan besar dalam sisi tampilan antarmuka seperti halnya iOS 7. Berdasarkan kabar yang yang berkembang, iOS 8 hanya akan membawa perubahan minor dengan fitur dan aplikasi baru seperti, Healthbook, TextEdit, Preview, dan Tips, yang semuanya versi mobile dari aplikasi-aplikasi Mac OS X.


Healthbook

Apple dikabarkan akan terjun ke ranah kesehatan dan fitness dengan akan hadirnya aplikasi kesehatan yang bernama Healthbook di iOS 8. Healthbook berfungsi untuk mencatat dan menyimpan data-data kesehatan dan fitness, seperti kerja darah, tekanan darah, denyut jantung, tingkat hidrasi, gula darah, tidur, tingkat pernafasan, kejenuhan oxigen, berat badan, dan nutrisi.


Apple Maps

Apple Maps telah banyak dikecam karena tidak akurat dalam memberikan informasi, namun aplikasi peta besutan Apple ini diprediksikan akan lebih baik lagi di iOS 8. Apple akan memfokuskan diri untuk meningkatkan baik performa maupun tingkat akurasi informasi yang ada di Apple Maps. Kabarnya, Apple Maps akan memiliki banyak sekali fitur baru, seperti bandara, taman, stasiun, halte bis dan transit, kartografi petanya yang lebih ‘bersih’, dan juga bentuk jalannya yang akan jadi lebih mudah dilihat.


iTunes Radio

iTunes Radio merupakan layanan musik streaming Apple yang direncanakan akan menjadi aplikasi standalone di iOS 8. Alasan Apple memisahkan aplikasi ini dari iTunes ini adalah untuk meningkatkan akses pengguna terhadap layanan streaming Apple ini. Dari sisi tampilan antarmuka, iTunes Radio tak akan jauh berbeda. Sebagai informasi, iTunes Radio menduduki peringkat ketiga layanan musik streaming paling populer di Amerika.


Fitur Multitasking Buat iPad

Banyak pengguna mengharapkan fitur split-screen atau multitasking untuk hadir di iPad. Namun, Apple dikabarkan akan menghadirkan fitur multitasking yang memungkinkan kita bekerja dengan dua aplikasi sekaligus di layar ini di iOS 8.


iTunes HD

Apple dikabarkan akan memperkenalkan dukungan pemutaran musik HD (High Definition) di iOS 8. Segala sesuatunya juga sudah Apple pikirkan dengan akan menghadirkan headphone dan lightning Port baru yang akan mendukung musik HD tersebut. Nantinya pengguna akan bisa menikmati musik berkualitas tinggi 24 bit.


Mac OS X 10.10

WWDC 2014 akan menjadi sejarah menarik dimana untuk pertama kalinya Apple akan mengumumkan Mac OS X 10.10 dengan desain radikal dan berbeda dari sebelumnya. Seperti halnya iOS 7, Mac OS X 10.10 kabarnya akan memiliki desain baru mirip iOS 7. Hal ini diketahui resource antarmuka iOS 7 yang dikerjakan oleh tim OS X.


Platform “Rumah Pintar”

Setelah CarPlay, Apple dikabarkan akan meluncurkan platform “Rumah Pintar” yang memungkinkan perangkat rumah tangga, seperti lampu, sistem keamananan, dan lainnya dikendalikan hanya dengan iPhone di WWDC 2014. Platform ini akan memamfaatkan teknologi ‘Made for iPhone’ dan Apple akan memberikan jaminan bahwa produk yang kompatibel aman untuk diretas oleh hacker.


Pengumuman Pendiri Beats Sebagai Eksekutif Apple

Apple baru saja mengakusisi Beats Electronic dengan nilai 3 milyar dollar, yang mencakup bisnis hardware dan layanan musik streaming-nya, Beats Music. Acara WWDC 2014 pun diprediksikan akan menjadi tempat di mana Apple akan mengumumkan dua orang pendirinya, Dr. Dre dan Jimmy Iovine, di sana sebagai eksekutif baru Apple. Akuisisi Beats oleh Apple ini diklaim akan memperkuat berbagai layanan musik iTunes.


MacBook Air Retina

Selain beragam software baru, Apple juga dikabarkan akan mengumumkan beberapa produk hardware baru Apple. Setelah sekian lama hadir, MacBook Air akan hadir dengan layar jenis retina, menyusul berbagai produk Apple yang telah lama hadir di pasaran dengan jenis layar ini, seperti MacBook Pro Retina, iPad Mini Retina, iPhone dan lainnya.

Editor : MakeMac

Latest