Follow Us

Review Minuum: Keyboard iOS 8 Bertampilan Mini

Bagus Hernawan - Senin, 12 Januari 2015 | 17:08
Review Minuum: Keyboard iOS 8 Bertampilan Mini

Masih ingat Minuum keyboard, salah satu keyboard pihak ketiga iOS 8 yang sudah tersedia sejak awal rilis? Nah tim MakeMac beberapa hari lalu berkesempatan mencobanya dan ingin berbagi review untuk kamu semua pengguna perangkat iPhone.

Mengenal Minuum Keyboard

Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.

Menggunakan jargon The Little Keyboard for Big Fingers, keyboard ini punya 2 bentuk tambahan yang unik. Pertama adalah bentuk umum yang biasa kamu gunakan dan kedua adalah keyboard mini yang dapat menghemat ukuran layar. Keduanya mengedepankan dukungan auto correct ya.

Pengaturan Dasar yang Bisa Dilakukan

Layaknya aplikasi keyboard pihak ketiga lainnya, kamu perlu memberikan hak akses penuh sebelum bisa menikmatinya. Caranya sangat mudah, buka aplikasi Settings > General > Keyboard > Minuum > Allow Full Acces. Panduan lengkapnya silahkan simak di bagian ini ya.

Langkah pengaturan kedua dapat kamu cek langsung di aplikasi Minuum. Mulai dari Sloopy Typing (mode auto correct instant), huruf kapital otomatis, tombol Emoji dan lain sebagainya.

Nah di bagian ini kamu juga bisa mengganti warna tema dari Minuum dengan lebih manis – sesuai warna favorit. Gak cuma warna, kamu yang berjiwa nasionalis juga dapat mengganti warna tema keyboard dengan warna bendera! Unik ya!

Yuk Cobain Minuum!

Dalam mode utama, Minuum punya teknik pengetikan yang tidak jauh berbeda dengan aplikasi sejenis. Hal menariknya adalah mode mengetik di keyboard mini! Bagaimana cara berpindahnya? Mudah saja, swipe ke bawah di bagian papan keyboard virtual tersebut.

Nah setelah tampilan keyboard berubah, saatnya mencoba mengetik. Dapat dilihat pada gambar di atas, tombol Delete berubah posisi menjadi di sebelah kiri atas dan Enter ada di bagian kanan bawah. Karena saya mengaktifkan bahasa Inggris dalam pengaturannya, aplikasi ini akan memberikan auto correct dalam bahasa tersebut ya.

Sebagai langkah awal, coba ketikkan kalimat sederhana dalam bahasa Inggris misal 4 atau 5 kata . Awalnya memang terlihat susah karena ukurannya kecil, disinilah peran auto correct bekerja. Sebagai catatan, jangan berhenti mengetik sebuah kata di tengah-tengah karena melihat auto corect yang ngaco. Setelah menekan tombol spasi, barulah kamu berhenti dan memilih kata yang benar jika hasil yang keluar kurang tepat – kasus ini jarang sekali terjadi setelah saya coba seharian.

Sayangnya Minuum keyboard masih memiliki sedikit masalah untuk fitur Delete pada tampilan keyboard utuh. Terbukti ketika menekan tombol tersebut, Keyboard malah merespon dengan tambahan huruf L di layar yang letaknya berdekata. Semoga masalah ini dapat segera diperbaiki deh oleh sang pengembang.


Baca Juga:

Editor : MakeMac

Latest