Follow Us

(Video) Apple Fanboy Ini Bikin Musik Unik Soal WWDC 2015

Andri Alfansyah - Rabu, 10 Juni 2015 | 15:14
(Video) Apple Fanboy Ini Bikin Musik Unik Soal WWDC 2015

Apapun yang Apple buat dan lakukan kiranya tak salah bisa menjadi inspirasi menarik bagi seorang yang berjiwa seni menciptakan musik unik. Tidak terkecuali bagi seniman yang satu ini bernama Jonathan Mann yang terinspirasi dari event WWDC 2015 lalu.

Dalam saluran YouTube miliknya, Jonathan Mann yang mengklaim dirinya seorang Apple Fanboy baru saja merilis video musik terbarunya dengan judul WWDC Keynote 2015: Went On Too Long tepat beberapa saat gelaran konferensi para pengembang Apple itu usai. Dari judulnya, lagu tersebut jalannya event WWDC kali ini yang berlangung agak lama dari biasanya.

Setiap bait lagu yang ia tulis dan mengandung kata-kata yang berhubungan dengan Apple dan orang-orang yang terlibat dalam WWDC lalu, seperti iOS 9 dan fitur-fiturnya, Apple Music, OS X El Capitan, Craig Frederighi, Eddy Cue, Jimmy Iovine, dsb. Walau menyinggung soal WWDC, lirik lagu tersebut sangat unik dan lucu.

Nah penasaran betapa unik dan lucunya video musik Jonathan Mann, simak secuil bait dan videonya di bawah ini:

Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.

Craig Federighi asked Trent ReznorTo help him find his pain and rageBut Craig Federighi didn’t have anyHe had a totally dope presentation on stage

A cursor that jumps out at youSpotlight panel resizeHow about that innovationSplitView, Yurts and pinned sites

Not one but count them twoWomen up on the stageIt’s a start and it’s about damn timeCuz these white dad jokes are starting to fade

Jonathan Mann sendiri dikenal dengan proyek Song a Day di saluran YouTube tanpa ada sehari pun gagal. Dan lagu “ ”Keynote 2015: Went On Too Long" merupakan lagu ke–2350 dalam proyeknya itu.


Baca juga:


Selain lagu soal WWDC, Jonathan Mann juga pernah menulis lagu soal konferensi pers isu Antennage yang sempat ramai menghinggapi iPhone 4 pada 2010. Kala itu, almarhum Steve Jobs mengakui bahwa tak ada apapun yang sempurna, begitu juga Apple. Tapi Apple berkomitmen untuk membuat para pengguna bahagia.

[source site_name = “Jonathan Mann – YouTube” site_url = “https://www.youtube.com/watch?v=I37oaHhvz9U”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Andri Alfansyah

Latest