Banyak sekali aplikasi gratis dan menarik di iTunes Store maupun Mac App Store untuk kamu unduh, baik gratis secara permanen maupun dalam masa promo. Tim MakeMac sudah mengumpulkan beberapa aplikasi tersebut untuk mengisi akhir minggu agar menjadi lebih seru. Berikut ini daftarnya:
Get_Fiquette (iOS/ Diskon)
Doyan bermain game sederhana dengan grafis cukup menarik? Coba instal Get_Fiquette yang sedang gratis untuk iPhone dan iPad. Tugas kamu dalam game ini adalah menghalangi sang perampol bank untuk kembali ke markasnya. Jatuhkan pot bunga atau benda lainnya dari jendela untuk memperlambat aksinya. Nantinya pengguna juga dapat mengumpulkan poin tambahan atau bantuan lain sebelum polisi datang.Download Get_Fiquette · Harga: Gratis
Draw the Wall (iOS/ Gratis)
Sesuai dengan namanya, di game ini tugas utama kamu adalah menggambar garis di dinding. Bukan untuk iseng saja, garis tadi akan menjadi sudut pantulan untuk mengarahkan bola masuk ke lubang. Selain garis, ada beberapa objek yang harus kamu hindari dan tentunya jangan sampai bola keluar dari layar ya! Mudah? Silahkan coba sendiri dan nikmati tantangan yang diberikan ya!Download · Harga:
Dungeon Hunter 5 (iOS/ Gratis)
Game favorit saya untuk minggu ini adalah Dungen Hunter 5 sudah merilis pembaruan ketiga. Game dengan genre hack and slash ini punya detail grafis yang menawan dan beragam fitur permainan yang dapat membuat kamu betah bermain.Karakter utama kamu di game ini adalah pembunuh bayaran yang bertugas mengalahkan musuh dari para pemimpin istana. Hal paling seru adalah fitur senjata dan perlindungan yang bisa diganti-ganti atau malah kustomisasi dengan mode fusion. Gak hanya menyerang dan mengejar para buronan, kamu juga harus menjaga kastilmu – Stronghold – dari serangan para musuh. Atau bisa juga serang balik pemain lain untuk mendapatkan hartanya.
Download Dungeon Hunter 5 · Harga: Gratis
Clipstro (iOS/ Diskon)
Clipstro adalah aplikasi untuk membuat video kegiatan olahraga kamu menjadi actionshot berseri yang unik. Pengguna dapat melihat potongan gerakan pemain senam, atlit ski atau kegiatan serupa dengan terpisah dan jelas, namun cukup dalam 1 video saja. Penasaran untuk segera mencoba? Buruan unduh ya, gratis dalam waktu terbatas saja!Download Clipstro - auto strobe motion video creator · Harga: 59000
Formulas (iOS/ Diskon)
Apalah artinya mengedit foto tanpa menambahkan filter, setuju? Nah jika kamu penggemar foto dengan efek klasik alias vintage, wajib instal aplikasi yang satu ini. Di Formulas ada beragam pilihan efek foto yang dapat kamu sesuaikan dengan kebutuhan – mulai dari ala sketsa, lukisan kuno atau seperti foto polaroid yang sudah dimakan usia. Gak cuma itu, Formulas juga menyediakan fitur border alias frame foto serta mode auto edit untuk pengguna yang gak mau repot. Menarik bukan? Buruan unduh deh!Download Formulas - Photo Lab Effects and Custom Frames · Harga: 29000
TodayPlayer (OS X/ Gratis)
TodayPlayer berfungsi untuk membantu kamu memutar musik di YouTube atau SoundCloud tanpa membuka peramban. Ya, pengguna dapat menikmati akses 2 streaming service tersebut langsung di aplikasi ini atau menggunakan Notificatin Center dengan mudah. Tidak sekedar memutar musik, namun TodayPlayer juga mendukung Playlist, playback control dan sinkronisasi dengan akun kamu secara mudah.Download · Harga:
Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone