Chip prosesor A9 buatan Samsung dan Taiwan Semiconductor Manufacturing Company (TSMC) di iPhone 6s dan iPhone 6s Plus ramai dikabarkan memiliki performa yang jauh berbeda dalam hal mengonsumsi daya baterai.
Dalam pengujian Benchmark yang dilakukan seorang pengguna di forum diskusi Reddit sebagaimana dilaporkan MacRumors, baterai iPhone 6s Plus dengan chip prosesor A9 buatan TSMC tercatat bisa bertahan dua jam lebih lama ketimbang prosesor A9 buatan Samsung.
Ran this test a couple times and results were consistent. Always about a 2 hour difference in duration. Both phones were tested using the same backup, same settings. Also tried testing them as new phones and results were similar.Begitu juga dengan pengujian Javascript dan pemutaran video yang dilakukan oleh MyDriver terhadap iPhone 6s yang sama persis. Situs berbahasa Mandarin itu menemukan baterai iPhone 6s dengan prosesor A9 buatan Samsung lebih cepat habis.
Bahkan dalam pengujian Benchmark Antutu, iPhone 6s dengan prosesor A9 buatan Samsung dilaporkan terasa lebih panas beberapa derajat ketimbang prosesor yang sama buatan TSMC.
Seperti diketahui Apple menggunakan prosesor A9 buatan Samsung dan Taiwan Semiconductor Manufacture Company (TSMC) dengan persentase masing-masing sebanyak 60 dan 40 persen. iPhone 6s menggunakan chip prosesor A9 buatan TSMC berjumlah sebanyak 70 persen dan 40 persennya berada di iPhone 6s Plus.
Chip prosesor A9 yang dibuat Samsung menggunakan proses 14 nanometer, sementara itu TSMC membuatnya dengan proses teknologi 16 nanometer. Disinyalir, ukuran kedua prosesor tersebut berpengaruh terhadap performanya khususnya dalam mengonsumsi baterai.
Baca juga:
- Apple Memesan Chip Prosesor A9 14nm Kepada Samsung Dan Globalfoundries
- iPhone 6s Masuk Ruang Pembedahan di iFixit
Buat kamu yang ingin mengetahui informasi prosesor A9 buatan siapa yang digunakan dalam iPhone 6s dan iPhone 6s Plus, kamu bisa mengetahui di aplikasi bernama Lirum Device Info Lite yang tersedia di App Store.
Di aplikasi itu, chip prosesor A9 buatan Samsung berkode N66AP (6s plus) atau N71AP (6s). Sedangkan kode prosesor A9 buatan TSMC adalah N66MAP (6s plus) atau N71MAP (6s).
[source site_name = “MacRumors” site_url = “http://www.macrumors.com/2015/10/07/tsmc-samsung-a9-battery-tests/?utm_source=feedly&utm_medium=webfeeds”][/source]
Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone